Bola.com, Jakarta - Surga merupakan ganjaran bagi umat Islam yang taat menjalankan semua perintah serta menjauhi larangan Allah dan rasul.
Jadi, jika seorang muslim mau taat melakukan ibadah, selalu berserah diri, berdoa sepanjang waktu, dan menjauhi semua larangan-Nya maka Allah Swt. akan memasukannya ke surga.
Baca Juga
Advertisement
Surga yang telah dipersiapkan Allah Swt. untuk hamba-Nya kelak ada berbagai macam tingkatan, satu di antaranya adalah surga Firdaus.
Surga Firdaus adalah surga yang paling tinggi dan mulia. Seperti yang dijelaskan dari Anas bin Malik ra, Nabi Muhammad saw. bersabda:
"Firdaus adalah surga yang paling tinggi, yang paling bagus, dan yang paling afdal atau utama." (HR. Turmudzi dan Al-Albani).
Wajar setiap umat muslim yang hidup di dunia ini ingin ditempatkan di surga Firdaus.
Untuk lebih jelasnya, kamu bisa memahami mengenai surga Firdaus dan golongan umat yang akan dimasukkan ke dalamnya.
Berikut macam-macam golongan umat muslim yang berhak menghuni surga Firdaus, seperti disadur dari Dream, Jumat (28/4/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pengertian Surga Firdaus
Nama Firdaus berasal dari "firdaws". Selain itu, kata Firdaus berasal dari pinjaman kata bahasa Persia kuno, yang artinya taman yang dikelilingi oleh dinding.
Surga Firdaus terbuat dari perak dengan warna hijau tua, memiliki dua buah mata air yang memancar, dan ada berbagai macam buah-buahan yang tersedia.
Jika dibayangkan saja, penampakan surga Firdaus tersebut sangat indah dan nyaman untuk ditempati.
Itulah mengapa, surga Firduas disebut sebagai surga yang paling tinggi dan mulia. Bahkan Allah Swt. sudah menjanjikan empat macam surga untuk hamba-Nya yang bertakwa, di mana satu di antaranya adalah surga Firdaus.
Berikut adalah hadis yang diriwayatkan oleh Tirmidzi mengenai surga Firdaus:
أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ فِي الْجَنَّةِ مِائَةُ دَرَجَةٍ مَا بَيْنَ كُلِّ دَرَجَتَيْنِ كَمَا بَيْنَ الْأَرْضِ وَالسَّمَاءِ وَالْفِرْدَوْسُ أَعْلَاهَا دَرَجَةً وَمِنْهَا تُفَجَّرُ أَنْهَارُ الْجَنَّةِ الْأَرْبَعَةُ وَمِنْ فَوْقِهَا يَكُونُ الْعَرْشُ فَإِذَا سَأَلْتُمُ اللَّهَ فَسَلُوهُ الْفِرْدَوْسَ
حَدَّثَنَا أَحْمَدُ بْنُ مَنِيعٍ حَدَّثَنَا يَزِيدُ بْنُ هَارُونَ حَدَّثَنَا هَمَّامٌ عَنْ زَيْدِ بْنِ أَسْلَمَ نَحْوَهُ
Artinya: "Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa salam bersabda: Di surga ada seratus tingkat, jarak antara masing-masing tingkat seperti antara bumi dan langit dan Firdaus adalah surga tertinggi, darinya empat sungai memancar, di atasnya 'arsy, bila kalian meminta kepada Allah, mintalah Firdaus. "Telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Mani' telah menceritakan kepada kami Yazid bin Harun telah menceritakan kepada kami Hammam dari Zaid bin Aslam sepertinya."
Advertisement
Macam-Macam Golongan Umat Muslim yang Berhak Menghuni Surga Firdaus
Untuk menjadi bagian dari umat yang menghuni surga Firdaus, Allah Swt. telah memberikan kriterianya melalui surat Al-Mukminun ayat 1 hingga 11 berikut ini:
قَدْ أَفْلَحَ الْمُؤْمِنُونَ الَّذِينَ هُمْ فِي صَلَاتِهِمْ خَاشِعُونَ وَالَّذِينَ هُمْ عَنِ اللَّغْوِ مُعْرِضُونَ وَالَّذِينَ هُمْ لِلزَّكَاةِ فَاعِلُونَ وَالَّذِينَ هُمْ لِفُرُوجِهِمْ حَافِظُونَ إِلَّا عَلَى أَزْوَاجِهِمْ أَوْ مَا مَلَكَتْ أَيْمَانُهُمْ فَإِنَّهُمْ غَيْرُ مَلُومِينَ فَمَنِ ابْتَغَى وَرَاءَ ذَلِكَ فَأُولَئِكَ هُمُ الْعَادُونَ وَالَّذِينَ هُمْ لِأَمَانَاتِهِمْ وَعَهْدِهِمْ رَاعُونَ وَالَّذِينَ هُمْ عَلَى صَلَوَاتِهِمْ يُحَافِظُونَ أُولَئِكَ هُمُ الْوَارِثُونَ الَّذِينَ يَرِثُونَ الْفِرْدَوْسَ هُمْ فِيهَا خَالِدُونَ .
Artinya:
"Sesungguhnya beruntunglah orang-orang yang beriman, (yaitu) orang-orang yang khusyuk dalam salatnya, dan orang-orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tiada berguna, dan orang-orang yang menunaikan zakat, dan orang-orang yang menjaga kemaluannya, kecuali terhadap istri-istri mereka atau budak yang mereka miliki maka sesungguhnya mereka dalam hal ini tiada tercela. Barang siapa yang mencari di balik itu, maka mereka itulah orang-orang yang melampaui batas. Dan orang-orang yang memelihara amanat-amanat (yang dipikulnya) dan janjinya, dan orang-orang yang memelihara salatnya. Mereka itulah orang-orang yang akan mewarisi, (yakni) yang akan mewarisi surga Firdaus. Mereka kekal di dalamnya." (QS. Al-Mukminun: 1 - 11)
Berikut adalah tujuh golongan umat yang termasuk sebagai penghuni surga Firdaus:
Orang yang Khusyuk Salatnya
Golongan pertama adalah orang salatnya khusyuk, di mana harus berserah diri, tulus, ikhlas, dan memfokuskan diri hanya kepada Allah Swt. semata.
Orang yang Menghindar dari Perbuatan Buruk
Golongan kedua adalah orang yang menghindari diri dari perbuatan buruk atau tidak berguna dan memilih melakukan yang bermanfaat. Orang tersebut akan jauh dari hal-hal yang batil.
Orang yang Berzakat
Golongan ketiga sebagai calon penghuni surga Firdaus adalah orang yang berzakat. Di mana zakat adalah bagian dari kewajiban setiap muslim setiap tahunnya.
Dengan zakat, kita bisa berbagai kepada orang lain karena sesungguhnya harta yang kita miliki ada juga hak orang lain di dalamnya.
Macam-Macam Golongan Umat Muslim yang Berhak Menghuni Surga Firdaus
Orang yang Tidak Melakukan Perbuatan Keji dan Zina
Perbuatan keji dan zina adalah hal yang sangat dilarang Allah Swt. dan mendapatkan ancaman yang keras. Oleh karena itu, siapa pun yang menjauhi perbuatan tersebut akan mendapat ganjaran yang besar dari Allah Swt.
Orang yang Menahan Pandangan
Golongan kelima adalah orang yang menahan pandangannya. Allah Swt. telah memberikan kenikmatan pandangan sehingga harus dijaga dengan baik.
Orang yang Menjaga Amanah dan Janji
Golongan selanjutnya adalah orang yang menjaga amanah dan janji. Amanah dan janji harus dijaga sebaik mungkin karena janji adalah utang yang harus dibayar dengan cara menepatinya.
Orang yang Memelihara Salatnya
Golongan yang terakhir sebagai calon penghuni surga Firdaus adalah orang yang memelihara salatnya. Salat adalah kewajiban bagi setiap muslim. Jadi, usahakan untuk tidak meninggalkannya dan melakukan salat secara tepat waktu.
Disadur dari: Dream.co.id (Penulis: Widya Resti Oktaviana. Published: 7/6/2022)
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement