Sukses


Kerja Keras Ronaldo Tuai Pujian dari Ancelotti

Bola.com, Madrid - Mantan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengungkapkan, Cristiano Ronaldo rela berendam pada pukul tiga dini hari demi menjaga kondisnya selalu bugar. Menurut dia, hal tersebut dilakukan lantaran Ronaldo selalu ingin menjadi yang terbaik. 

Ronaldo memang dikenal sebagai pemain ambisius. Namun, sifatnya itu memiliki dampak positif. Sejak hijrah dari Manchester United pada musim 2009-2010, pria Portugal itu sukses mempersembahkan tujuh gelar untuk Madrid.

Trofi tersebut termasuk termasuk satu gelar Liga Champions pada musim 2013-2014. Tidak hanya itu, Ronaldo juga mampu meraih penghargaan FIFA Ballon d'Or pada 2013 dan 2014.

"Ronaldo berendam di es pada pukul tiga dini hari, bahkan jika Irina (mantan kekasih Ronaldo) sudah menunggunya di rumah. Dia tidak peduli dengan uang, karena dia hanya ingin menjadi yang terbaik," kata Ancelotti.

"Saya tidak bisa berbicara detail. Akan tetapi, intinya adalah Cristiano merupakan sosok yang luar biasa. Dia selalu lebih peduli pada karier dibanding menjadi model atau hal lainnya," lanjut eks pelatih AC Milan itu.

Ronaldo berpeluang besar mengantarkan Madrid meraih trofi ke-11 Liga Champions. Sebab, timnya akan bersua Atletico Madrid pada laga final di Estadio San Siro, Milan, Sabtu (28/5/2016).

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer