Sukses


VIDEO: Toni Kroos Buka Suara Terkait Kontraknya Bersama Real Madrid

Bola.com, Jakarta - Masa depan Toni Kroos menjadi perbincangan hangat akhir-akhir ini. Pasalnya, kontrak gelandang berusia 34 tahun ini bersama Real Madrid, akan berakhir pada bulan Juni mendatang.

Beredar isu juga bahwa raksasa Italia, Juventus, tertarik untuk menggunakan jasanya sebagai jendral di lapangan tengah. Namun saat ditemui awak media menjelang laga 16 besar Liga Champions, ia buka suara terkait masa depannya.

"Kenyataannya adalah bahwa saya menikmati saat ini, tetapi saya masih memiliki sedikit waktu sebelum membuat keputusan untuk musim depan. Pada akhirnya, saya ingin membuat keputusan yang tepat," ucap Kroos.

Ia masih memiliki waktu sekitar lima bulan lagi sebelum akhirnya memutuskan perihal masa depannya. Beredar kabar juga ibu dari Toni Kroos menginginkan anaknya untuk bertahan di Real Madrid.

Sang ibu berharap bahwa Toni Kroos bisa bertahan bersama klub yang ia bela hampir satu dekade itu. Namun sang ibu tetap menyerahkan semua keputusan kepada anaknya.

Semenjak kehadiran Jude Bellingham, Kroos mulai kalah bersaing dengan pemain muda Inggris itu. Bellingham ini telah menjadi pemain yang luar biasa sejak kepindahannya ke Real Madrid.

Kendati demikian, masa depan Toni Kroos bersama Real Madrid masih menjadi tanda tanya. Rumor beredar bahwa Juventus akan menjadi pelabuhan selanjutnya, atau ia akan bertahan dan gantung sepatu bersama Los Blancos.

Video Populer

Foto Populer