Lamine Yamal Dapat Julukan Baru: Pemain dari Galaksi Lain

Pelatih Real Oviedo, Guillermo Almada, memberi julukan baru untuk bintang Barcelona, Lamine Yamal.

Bola.com, Jakarta - Pelatih Real Oviedo, Guillermo Almada, memberi julukan baru untuk bintang Barcelona, Lamine Yamal. Dia melabelo Yamal sebagai pemain dari galaksi lai  setelah gol spektakuler penyerang Barcelona itu dalam laga LaLiga antara kedua tim pada Minggu (25/1/2026).

Yamal mencetak gol ketiga pertandingan lewat aksi akrobatik menakjubkan dari dalam kotak penalti, saat Barca menang 3-0 atas Oviedo di Spotify Camp Nou.

Sebelumnya, Dani Olmo dan Raphinha membawa tim Catalan unggul dua gol, sekaligus melompati Real Madrid untuk kembali ke puncak klasemen.

“Kita sedang membicarakan pemain dari galaksi lain,” kata Almada saat diminta menilai gol Yamal pada menit ke-73, seperti dikutip dari ESPN

“Dia punya kualitas luar biasa dan selalu muncul di momen-momen krusial pertandingan. Dia sudah menjadi bintang yang, meski masih sangat muda, mampu menentukan hasil laga," sambung Almada. 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Hansi Flick Komentari Gol Yamal

Ini menjadi gol ke-11 Yamal musim ini dan menjadi sorotan utama dalam pertandingan yang sempat berjalan kurang hidup, serta berakhir di bawah hujan deras disertai petir dan kilat.

Namun, pelatih Barcelona, Hansi Flick, justru lebih menyoroti peran sang remaja pada gol pertama, ketika tekanan Yamal membantu merebut bola dan membuka jalan bagi Olmo untuk mencetak gol ketiganya sejak pulih dari cedera bahu bulan ini.

“Bagi saya, yang jauh lebih penting adalah apa yang dilakukan Lamine pada gol pertama,” ujar Flick dalam konferensi pers usai laga.

“Cara dia melakukan pressing dan merebut bola hingga terciptanya gol itu adalah apa yang kami inginkan. Itulah kunci untuk membuka pertandingan ini dan meraih tiga poin."

"Bagi saya, itu lebih penting daripada gol ketiga. Tapi tentu saja, semua orang senang melihat gol yang dia cetak, dan saya senang dia bisa mencetak gol seperti itu," imbuh Flick. 

 

3 dari 4 halaman

Belum Benar-benar Bangkit

Kemenangan Real Madrid atas Villarreal pada Sabtu (24/1/2026), sempat membawa mereka ke puncak LaLiga, setelah Barca kalah dari Real Sociedad pekan lalu.

Flick mengakui kemenangan atas Oviedo belum bisa disebut sebagai kebangkitan yang benar-benar meyakinkan setelah kekalahan tersebut. Alasannya, Blaugrana harus menghadapi jadwal yang sangat padat.

“Oviedo bermain tanpa beban. Mereka bermain berani, menekan tinggi, dan kami tidak bermain di level terbaik—setidaknya di babak pertama," ujar Yamal. 

“Babak kedua lebih baik. Kami menjalani pertandingan demi pertandingan, banyak perjalanan, pulang larut malam. Hampir tidak ada hari libur. Itu juga yang harus dilihat."

“Ya, ini sepak bola profesional, itu hal yang normal, itu pekerjaan mereka. Tapi saya bisa melihat tim memberikan yang terbaik, terutama di babak kedua," imbuh Flick. 

Sumber: ESPN

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Video Populer

Foto Populer