Sukses


    Persela Memburu 2 Sponsor Lama Jelang ISC A 2016

    Bola.com, Lamongan - Meski Indonesia Soccer Championship (ISC) A yang digagas PT Gelora Trisula Semesta (GTS) masih dalam proses penggodokan, manajemen Persela Lamongan mulai ancang-ancang berburu sponsor.

    Langkah awal, ungkap Manajer Persela, Yunan Achmadi, manajemen akan melakukan pendekatan dengan kolega lama yang selama beberapa musim terakhir bekerja sama dengan klub yang bermarkas di Stadion Surajaya, Lamongan itu.

    "Karena musim 2015 tak ada kompetisi, kami harus melakukan pendekatan mulai awal lagi. Meski, sponsor lama pernah menjalin hubungan dengan Persela," kata Yunan Achmadi.

     

    Dua klien lama seperti So Nice dan Diadora telah sangat akrab dengan klub berjuluk Laskar Jaka Tingkir ini. Bahkan brand image keduanya seakan melekat dengan publik Kota Soto ini.

    "Karena waktu berburu sponsor sangat singkat, kami mengambil langkah praktis dengan melobi So Nice dan Diadora. Telah lama mereka jadi sponsor utama Persela. Soal sponsor lainnya, kami dekati pelan-pelan. Kami butuh sponsor pendukung untuk memenuhi kebutuhan tim di ISC A nanti," ungkap Yunan.

    Namun, lanjut Yunan, proses lobi nanti butuh proses lebih rumit. Akibat kompetisi 2015 berhenti di awal musim, manajemen harus mampu meyakinkan ISC A 2016 yang diperuntukkan klub-klub ISL ada jaminan pasti digelar.

    "Kepastian ISC A digelar jadi jaminan kami untuk meyakinkan kolega itu. Kami berharap mereka masih percaya dengan sepak bola kita. Sedangkan sponsor pendukung, kami butuhkan untuk menutupi kebutuhan operasional tim selama semusim," ucapnya.

     

    Video Populer

    Foto Populer