Sukses


    Penyelesaian Akhir Jadi Catatan Bali United usai Tekuk Persela

    Bola.com, Gianyar - Bali United sukses mengamankan poin penuh di kandang setelah mempermalukan tamunya, Persela Lamongan, dengan skor 3-1. Kemenangan telak Serdadu Tridatu itu tidak terlepas dari kesuksesan pemain menjalankan strategi yang diinstruksikan pelatih Indra Sjafri.

    Bertanding dalam lanjutan Torabika Soccer Champioship (ISC) 2016 Presented by IM3 Ooredoo pekan ke enam yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (11/6/2016) malam, tiga gol kemenangan Bali United dicetak Kiko Insa, Fadhil Sausu, dan Martinus Novrianto. Sedangkan gol semata wayang Persela dilesakkan Victor Vae menit ke-89.

    Asisten pelatih Bali United, Eko Purjianto, menilai anak asuhnya tampil maksimal dan pantang menyerah serta solid di pertandingan tersebut. Komunikasi antarlini pun berjalan dengan baik sehingga Bali United bisa meraih poin penuh di kandang.

    "Kami sangat bersyukur bisa meraih tiga poin. Tentunya, ini buah dari kerja keras, kompak, motivasi tinggi pemain untuk memenangi pertandingan melawan Persela. Untuk teknisnya, pemain mampu memjalankan instruksi pelatih dengan baik," kata Eko Purjianto kepada bola.com usai laga.

    Meski memenangi laga dengan skor menyakinkan, Eko Purjianto menilai timnya masih memiliki kelemahan terutama dalam penyelesaian akhir dan menjaga fokus di menit-menit terakhir. Seperti diketahui, Bali United kecolongan satu gol pada menit ke-87.

    Hal itu tentu tidak boleh terjadi lagi di laga selanjutnya melawan Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Senin (20/6/2016). Semua kelemahan itu akan di evaluasi pada latihan Senin (13/6/2016).

    "Ada beberapa kelemahan yang masih terlihat. Tentunya di latihan hari Senin kami akan melakukan  evaluasi lagi terutama penyelesaian akhir karena tadi banyak peluang yang didapat tapi tidak berhasil menjadi gol. Ini catatan kami dari pertandingan itu," tutur Eko.

     

    Video Populer

    Foto Populer