Sukses


    Tanpa Jefri dan Lerby, Ini 20 Pemain Borneo FC Lawan Bhayangkara

    Bola.com, Samarinda - Pusamania Borneo FC membawa 20 pemain untuk menghadapi Bhayangkara FC, Jumat (7/10/2016) di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.

    Dalam laga pekan ke-22 Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo, skuat asuhan Dragan Djukanovic tak diperkuat dua penyerang andalan, yakni Jefri Kurniawan dan Lerby Eliandry. Keduanya bergabung Timnas Indonesia untuk uji coba melawan Vietnam di Sleman, 9 Oktober.

    Asisten manajer Pusamania Borneo FC, Farid Abubakar mengatakan, tim pelatih sudah memiliki strategi lain tanpa dua pemain yang selama ini menjadi andalan. Seperti diketahui, Lerby Eliandry merupakan satu-satunya striker lokal yang dimiliki Pesut Etam. Sementara itu, Jefri Kurniawan adalah penyerang sayap yang semakin subur dengan torehan enam gol dan 3 assist.

    "Iya benar, keduanya (Jefri Kurniawan dan Lerby Eliandry) dapat panggilan timnas untuk laga uji coba lawan Vietnam di Sleman, jadi mereka tidak dibawa dalam tur ke markas Bhayangkara FC," kata Farid seperti dikutip dari situs resmi klub.

    Dua pemain muda disertakan dalam lawatan ke Sidoarjo untuk menggantikan Jefri dan Lerby. Mereka adalah Aimar Ohorella dan Rifal Lastori. Rifai merupakan mantan pemain Timnas Indonesia U-19 yang menjadi andalan Pusamania Borneo FC U-21.

    Para pemain masih menjalani latihan pada Senin (3/10/2016) sore di Samarinda dan pada Selasa (4/10/2016) berangkat ke Sidoarjo.

    Meski tak membawa skuat dengan lengkap dan bakal menghadapi lawan berat, Borneo FC tak mau mengalah di Sidoarjo. Bhayangkara FC memang sedang dalam tren positif setelah menggebuk Sriwijaya FC 4-0 di Palembang pada pekan ke-21.

    "Tidak ada istilah mengalah, kami datang untuk menang, bukan jalan-jalan," tegas Farid lagi. 

    Daftar pemain Pusamania Borneo FC melawan Bhayangkara FC:

    Dian Agus Prasetyo, Muhammad Ridho, Firly Apriansyah, Zulkifli Syukur, Rachmat Latief, Ricky Ohorella, Hendra Ridwan, Leonard Tupamahu, Ponaryo Astaman, Terens Puhiri, Rifal Lastori, Aimar Ohorella, Diego Michiels, Sultan Samma, Fandy Ahmad, Gavin Kwan Adsit, Pedro Javier, Edilson Tavarez, Jad Noureddine, Flavio Beck Junior

    Sumber: Pusamaniafc.com

    Video Populer

    Foto Populer