Liga Inggris: Cari yang Lain! MU Disarankan Tidak Rekrut Emiliano Martinez

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 24 Des 2022, 13:30 WIB
Kiper terbaik Piala Dunia 2022 jatuh ke tangan Emiliano Martinez. Penjaga gawang asal Aston Villa itu membukukan tiga clean sheet dan delapan kali kebobolan dari tujuh partai. (AP Photo/Manu Fernandez)

Bola.com, Jakarta - Kecemerlangan Emiliano Martinez mengawal gawang Argentina hingga menjadi juara Piala Dunia 2022 membuatnya dilirik klub-klub Eropa lain. Manchester United (MU) juga dikaitkan dengan kiper yang berseragam Aston Villa itu.

Martinez memang dinobatkan menjadi kiper terbaik di Piala Dunia 2022. Menurut laporan, MU menjadi satu di antara klub yang menginginkan jasa Martinez.

Advertisement

Kiper yang pernah berseragam Arsenal itu bakal diplot menjadi pengganti David De Gea. Namun, mantan penjaga gawang Timnas Inggris, Paul Robinson, menyarankan MU untuk tidak merekrut kiper Argentina itu.

2 dari 5 halaman

Bukan Kiper Elite

Kiper Timnas Argentina, Emiliano Martinez, tampil gemilang saat menghadapi Meksiko di Piala Dunia 2022. (AP Photo/Moises Castillo)

Peran kiper berusia 30 tahun itu berada di bawah gawang Timnas Argentina memang tergolong krusial. Namun, Robinson tidak menganggap Martinez sebagai kiper yang masuk golongan elite.

"Saya pikir dia tidak berada di level elite. Dia telah bermain dengan sangat baik dalam kariernya untuk mencapai levelnya saat ini. Memenangkan Piala Dunia itu luar biasa dan dia brilian di final," ujar Robinson kepada Football Insider.

"Apakah dia termasuk kiper top? Bukan untuk saya. Dia adalah karakter yang hebat dan penjaga gawang yang hebat tapi dia bukan kiper elite," lanjutnya.

3 dari 5 halaman

MU Butuh Kiper Hebat

Paul Robinson menjadi kiper dengan torehan assist terbanyak dalam sejarah Liga Inggris, yaitu 5 kali. Tak hanya itu, ia juga pernah mencetak satu gol sepanjang kariernya. Bermain selama hampir dua dekade, Robinson tercatat pernah membela tbeberapa tim, di antaranya Leeds United, Blackburn Rovers, hingga Tottenham Hotspur. (AFP/Carl De Souza)

Menurut Robinson, Martinez bukanlah sosok kiper yang tepat untuk MU dan Tottenham Hotspur. Menurutnya, tolok ukur kiper hebat adalah yang setara dengan Alisson Becker dan Ederson.

"Saya pikir United dan Spurs perlu merekrut penjaga gawang elite," ujarnya.

"Mereka membutuhkan yang terbaik di dunia. Mereka membutuhkan penjaga gawang yang setara dengan Alisson Becker dan Ederson. Mereka adalah tolok ukurnya," lanjutnya.

4 dari 5 halaman

Mengapa Dulu Dijual Arsenal?

Emiliano Martinez (Arsenal.com)

Emiliano Martinez tak pernah mendapat kesempatan untuk menjadi kiper utama Arsenal. Sang pemain kemudian dijual ke Aston Villa pada 2020.

"Ada alasan mengapa Arsenal menjualnya. Dia bermain di sana di bawah banyak manajer juga. Bukannya ada penjaga gawang hebat di depannya," ujar Henry.

"Itu memberi tahu Anda banyak hal tentang dia sebagai pemain. United dan Spurs seharusnya mencari kiper yang berbeda," lanjutnya.

Sumber: Sportskeeda

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 24/12/2022)

5 dari 5 halaman

Posisi MU di Premier League saat Ini

Berita Terkait