MU Pegang Kunci Dapatkan Jude Bellingham, Man City dan Real Madrid Siap-siap Gigit Jari

oleh Suharno diperbarui 03 Mei 2023, 20:00 WIB
Jude Bellingham merupakan pembelian sekaligus investasi yang tepat bagi Borussia Dortmund. Ia memiliki kontribusi yang tinggi dengan catatan penampilan sebanyak 58 kali dan telah menorehkan 6 gol dan 9 assist. Nilai pasar Bellingham saat ini mecapai sekitar 1,2 triliun rupiah. (AFP/Ina Fassbender)

Bola.com, Jakarta - Manchester United dikabarkan mempunyai kunci untuk memenangi persaingan mendapatkan gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham. Lalu apakah MU bakal mengalahkan Manchester City hingga Real Madrid?

MU, Man City dan Real Madrid adalah tiga klub terdepan yang begitu ngebet mendapatkan gelandang muda Inggris, Jude Bellingham. Ketiga klub ini bahkan rela mengeluarkan dana demi mendapatkan pemain yang memiliki harga lebih dari 100 juta pounds (Rp1,83 triliun).

Advertisement

Bahkan harga yang mahal itu membuat kandidat lainnya yakni Liverpool akhirnya mundur dari persaingan mendapatkan Jude Bellingham. Liverpool bahkan mengalihkan target kepada gelandang yang lebih murah seperti Kalvin Phillips.

Lalu apakah Manchester United juga tertarik untuk mengeluarkan dana besar hanya demi mendapatkan Jude Bellingham?

Meski demikian, MU dikabarkan memiliki kunci untuk memenangkan persaingan dari Manchester City dan Real Madrid demi mendapatkan Jude Bellingham. Kunci apakah yang dipegang oleh Setan Merah?

 

 

2 dari 5 halaman

Kedatangan Hargreaves

Jude Bellingham - Kemampuan Gelandang muda Borussia Dortmund ini dalam mengolah si kulit bundar membuatnya menjadi incaran klub top Eropa. Pemain asal Inggris itu mengalami kenaikan harga sebesar 15 juta euro dan saat ini memiliki harga mencapai 70 juta euro. (AFP/Ina Fassbender)

Mantan eksekutif Adidas Matt Hargreaves bergabung dengan MU pada Maret 2023 untuk menjadi pemimpin negosiasi klub. Hargreaves, yang memiliki latar belakang hukum ini, sebenarnya memang merupakan penggemar United.

Dia sedang mengerjakan tugas terakhirnya dengan raksasa pakaian olahraga tersebut dan akan mulai bekerja di Old Trafford sebelum bursa transfer musim panas 2023.

Dia menggantikan Matt Judge, yang meninggalkan perannya sebagai direktur negosiasi sepak bola tahun lalu.

 

3 dari 5 halaman

Jago Negosiasi

Seperti dikutip dari Daily Star, di Adidas, Hargreaves melakukan komunikasi dan negosiasi dengan sejumlah pemain terkemuka, termasuk Bellingham. Kedekatan antara Hargreaves dengan Bellingham ini yang bisa menjadi kunci sukses Setan Merah mengamankan tanda tangan sang pemain.

Hargreaves tentu saja sangat paham bagaimana cara untuk mendapatkan pemain hebat untuk mengenakan produknya.

Kini tinggal Manchester United menyiapkan dana segar demi membayar Borussia Dortmund, klub asal Jude Bellingham.

 

4 dari 5 halaman

Real Madrid Memimpin

Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham (kanan) dan gelandang Eintracht Frankfurt, Sebastian Rode berebut bola pada laga pekan ke-12 Bundesliga Jerman 2022/2023 di Deutsche Bank Park, Minggu (30/10/2022) dini hari WIB. Borussia Dortmund menang tipis 3-2 atas tuan rumah Eintracht Frankfurt. (Photo by Daniel ROLAND / AFP)

Namun, dalam laporan terpisah mengatakan Real Madrid yang memimpin pacuan transfer Bellingham. Menurut mediai Spanyol AS, pemain berusia 19 tahun itu tidak akan bermain di Premier League musim depan. Dia dikabarkan menolak tawaran City maupun MU, karena lebih suka pindah ke Santiago Bernabeu.

Laporan tersebut mengklaim pengejaran tanda tangan Bellingham akan memasuki fase yang menentukan dan negosiasi formal dengan Dortmund akan dimulai ketika sang pemain telah mengkonfirmasi keputusannya secara resmi.

"Perekrutan Jude Bellingham oleh Real Madrid akan memasuki fase yang menentukan," bunyi laporan itu.

"Seperti yang telah dipelajari, gelandang Borussia Dortmund telah memilih Real Madrid sebagai tujuan berikutnya."

Sumber: Daily Star

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait