Jelang Partai Hidup dan Mati Vs Bayern Munchen di Liga Champions, Erik Ten Hag: MU Bisa Kalahkan Siapa Saja!

Manchester United (MU) bakal menjalani partai hidup dan mati kontra Bayern Munchen di ajang Liga Champions 2023/2024.

BolaCom | Hendry WibowoDiperbarui 11 Desember 2023, 23:42 WIB
Kiper Manchester United, Andre Onana gagal menangkap bola hasil tendangan gelandang Bayern Munchen, Leroy Sane pada laga matchday pertama Grup A Liga Champions 2023/2024 di Allianz Arena, Munich, Kamis (21/9/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Matthias Schrader)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) bakal menjalani partai hidup dan mati kontra Bayern Munchen di ajang Liga Champions 2023/2024.

Laga ini merupakan pertandingan matchday keenam atau terakhir Grup A Liga Champions musim ini di Stadion Old Trafford hari Rabu (13/12/2023) dini hari WIB.

Advertisement

MU, posisi buncit Grup A, wajib mengalahkan Bayern Munchen sembari berharap pertandingan lainnya yang mempertemukan Galatasaray dan Copenhagen berakhir imbang.

Erik Ten Hag sebagai Manajer MU tahu betul, terpenting buat timnya adalah mengalahkan Bayern Munchen terlebih dahulu.

Sebagai gambaran, pada pertemuan pertama kedua tim, MU kalah 3-4 dari Bayern di Allianz Arena.

Tiga gol MU dicetak oleh Rasmus Hojlund dan Casemiro (2), sedangkan empat gol Bayern disarangkan oleh Leroy Sane, Serge Gnabry, Harry Kane (penalti), dan Mathys Tel.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)


Optimisme Erik Ten Hag

Pelatih Kepala Manchester United Erik Ten Hag bertepuk tangan kepada para penggemar di akhir pertandingan sepak bola leg kedua playoff Liga Europa antara Manchester United dan Barcelona di Stadion Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 23 Februari 2023. Manchester United menang dengan skor 2-1. (AP Photo/Dave Thompson)

Pada sesi konferensi pers hari Senin (11/12/2023), ia mengutasakan rasa optimisme bahwa MU bisa mengandaskan Bayern Munchen yang sudah pasti jadi juara Grup A.

"Kami mampu mengalahkan lawan manapun. Besok kami harus menang, kami bisa melakukannya," kata Erik Ten Hag. 

"Pertandingan melawan Chelsea dan Everton. Bahkan melawan Galatasaray. Tim ini dapat tampil di level yang sangat tinggi... Saya yakin kami sangat bagus," tambahnya. 


Pesan untuk Fans

Erik Ten Hag turut memberikan pesan kepada fans MU untuk memenuhi Stadion Old Trafford. Karena ia meyakini, Old Trafford merupakan tempat yang tidak bersahabat untuk semua tim tamu.

"Old Trafford bukanlah tempat yang menyenangkan untuk didatangi oleh lawan... selama saya di sini, kita akan tetap bersama," ungkap Erik Ten Hag. 

"Kami harus memberikan mereka semangat," lanjut eks juru taktik Ajax itu. 

 


Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait