Ketua NPC Indonesia Kaget dengan Dukungan Chery untuk Tim Asian Youth Para Games 2025

PT Chery Sales Indonesia (CSI) memberikan dukungan untuk atlet difabel yang akan diberangkatkan NPC Indonesia berlaga di Asian Youth Games 2025.

BolaCom | Aning JatiDiterbitkan 06 Desember 2025, 05:20 WIB
Kadek Dwi Purwana Yasa dan Imelda Tesya Ningrum, atlet difabel Indonesia di ajang Asian Youth Para Games 2025. (Bola.com/Aning Jati)

Bola.com, Jakarta - Ketua NPC Indonesia, Senny Marbun, terkejut dengan PT Chery Sales Indonesia (CSI) yang memberikan dukungan terhadap pihaknya, yang akan memberangkatkan kontingen Indonesia di ajang Asian Youth Para Games 2025 (AYPG) yang digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, 7-14 Desember 2025.

Pasalnya, menurutnya, olahraga disabilitas bukanlah olahraga yang bisa "dijual".

Advertisement

"Ya, selama ini sponsor untuk NPC ada, satu dua ya, tapi ini, Chery ini, membuat saya kaget. Olahraga disabilitas ini kan nggak ada market-nya, enggak enak ditonton. Ya, nggak, siapa yang mau menonton? Tapi, ternyata Chery hadir," kata Senny Marbun di Solo, Jumat malam (5-12-2025).

"Saya benar-benar terkejut. Terima kasih buat Chery Indonesia," lanjut Senny.

PT Chery Sales Indonesia (CSI) hadir sebagai Mitra Mobilitas Resmi NPC Indonesia di Asia Youth Para Games 2025.

Mengangkat pesan "Driving Equal Opportunity, Inspiring Every Journey", Chery menegaskan komitmennya terhadap pembinaan atlet muda sekaligus mendorong nilai inklusivitas dan kesetaraan bagi atlet difabel Indonesia agar dapat tampil dan berprestasi di panggung internasional.

"Chery meyakini bahwa setiap anak muda, memiliki hak dan kesempatan yang sama untuk melaju dan bersinar, didorong oleh semangat dan kapasitas terbaik yang mereka miliki," ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand and Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.


Tak Hanya Bertanding

Senny Marbun, Ketua NPC Indonesia. (Bola.com/Aning Jati)

Rifkie menekankan bahwa para atlet yang akan berangkat ke Asian Youth Para Games 2025 bukan akan hanya bertanding, lebih dari itu, mereka adalah sosok yang menginspirasi.

"Tidak ada batasan, tidak ada yang tidak bisa diatasi dengan usaha, perjuangan, dan kerja keras," imbuh Rifkie.

Itu merupakan pengejawantahan tema yang diusung Chery di ajang Asian Youth Para Games 2025, "With Chery Born to Rise", yang merefleksikan semangat bangkit dan menunjukkan kemampuan terbaik.

Melalui kolaborasi ini, CSI berharap dapat ikut memperkuat ekosistem olahraga yang inklusif dan setara serta memberikan kontribusi nyata bagi para atlet yang akan membawa nama Indonesia di arena Asia.

Secara khusus, dukungan CSI tersebut dimulai dari rangkaian persiapan kontingen di Solo sebagai langkah awal menjelang keberangkatan ke Asian Youth Para Games 2025.


Ajakan Dukungan

Kerja sama NPC Indonesia dan PT Chery Sales Indonesia (CSI) dalam acara makan malam bersama di Solo, Jumat (5-12-2025). (Bola.com/Aning Jati)

Sebagai Mitra Mobilitas Resmi, Chery menyiapkan pengalaman transportasi yang aman dan nyaman dengan mengandalkan efisiensi dan performa teknologi CSH.

Chery menyediakan sepuluh unit TIGGO Series berteknologi Chery Super Hybrid (CSH). Sistem Chery Super Hybrid (CSH) ini memadukan mesin bensin, motor listrik, dan baterai berteknologi tinggi guna menghasilkan efisiensi bahan bakar yang lebih baik sekaligus performa optimal.

Model yang digunakan mencakup TIGGO 8 CSH, TIGGO 9 CSH, dan TIGGO CROSS CSH Hybrid, seluruhnya dirancang untuk menunjang mobilitas kontingen dari masa persiapan, perjalanan menuju dan dari venue, hingga aktivitas pendukung lainnya.

Pada akhirnya, Chery juga mengajak masyarakat Indonesia untuk memberikan dukungan penuh kepada para atlet muda difabel yang akan berjuang di Asian Youth Para Games 2025, sekaligus merayakan setiap proses dan pencapaian mereka.

Setiap langkah para atlet diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berusaha, menunjukkan determinasi, dan menjaga semangat persatuan.

Berita Terkait