Prediksi Man City Vs Galatasaray di Liga Champions: Mengunci 8 Besar

Simak prediksi pertandingan Man City menjamu Galatasaray di matchday terakhir Phase League Liga Champions, Kamis (29-1-2026) dini hari WIB.

BolaCom | Aning JatiDiterbitkan 28 Januari 2026, 06:30 WIB
Ilustrasi Manchester City Vs Galatasaray di Liga Champions. (Bola.com/Gregah Nurikhsani)

Bola.com, Jakarta - Manchester City akan menjalani laga penentuan saat menjamu Galatasaray di Etihad Stadium dalam pertandingan terakhir Phase League Liga Champions musim ini, Kamis (29-1-2026) dini hari WIB.

Bagi Man City, laga ini menjadi kesempatan terakhir untuk menembus delapan besar klasemen dan menghindari babak play-off.

Advertisement

Saat ini, tim asuhan Pep Guardiola berada di peringkat ke-11 klasemen sementara. Mereka memiliki poin yang sama dengan sejumlah tim lain di atasnya, tetapi kalah selisih gol sehingga berada tepat di luar zona delapan besar.

Sementara itu, Galatasaray menempati posisi ke-17, tertinggal tiga poin dari delapan besar, tetapi masih memiliki keunggulan dua poin atas peringkat ke-25.

Man City meladeni tim tamu dengan tekad besar untuk memperbaiki pencapaian musim sebelumnya.

Pada Phase League Liga Champions musim lalu, The Citizens harus puas finis di peringkat ke-22 dan hanya lolos ke 24 besar dengan selisih tipis, hasil yang jauh dari ekspektasi mereka sebagai satu di antara unggulan.

Musim ini, Man City mengawali kompetisi dengan performa yang jauh lebih meyakinkan. Dari empat laga pertama, mereka meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang, termasuk kemenangan impresif 2-0 atas Napoli serta kemenangan telak 4-1 melawan Borussia Dortmund.

Momentum tersebut sempat terhenti pada matchday kelima ketika City menelan kekalahan 0-2 dari Bayer Leverkusen.


Momentum Terhenti, Posisi Terancam

Kiper Manchester City, Gianluigi Donnarumma, tertunduk setelah gawangnya kebobolan tiga kali di markas Bodo/Glimt dalam laga matchday ketujuh Liga Champions 2025/2026 di Aspmyra Stadion, Bodo, Norwegia, Rabu (21/1/2026) dini hari WIB. (Fredrik Varfjell/NTB via AP)

Namun, respons mereka terbilang solid. Erling Haaland dkk. langsung bangkit dengan tiga kemenangan beruntun di Premier League, masing-masing atas Leeds United, Fulham, dan Sunderland.

Kepercayaan diri itu berlanjut di Liga Champions. Pada matchday keenam, Man City menundukkan Real Madrid 2-1 berkat gol Erling Haaland dan Nico O’Reilly. Kemenangan tersebut menjadi bagian dari rangkaian impresif 10 kemenangan dan tiga hasil imbang dari 13 pertandingan di semua kompetisi.

Namun, laju positif Man City akhirnya terhenti secara menyakitkan. Mereka kalah 0-2 dari Manchester United, sebelum kembali terpeleset di Liga Champions dengan kekalahan 1-3 dari Bodo/Glimt. Hasil tersebut membuat Man City melorot ke posisi ke-11 klasemen Phase League.

Kini, Cityzens berada di luar delapan besar hanya karena selisih gol, meski memiliki 13 poin, jumlah yang sama dengan delapan tim lain.

Hal ini berarti, kemenangan atas Galatasaray menjadi syarat mutlak, sembari berharap hasil laga lain berpihak agar mereka bisa langsung lolos ke babak 16 besar tanpa harus melewati play-off.


Ambisi dan Harapan

Selebrasi striker Galatasaray Victor Osimhen usai menjebol gawang Liverpool di Ali Sami Yen Stadium di matchday 2 league phase Liga Champions 2025/2026, Rabu (01/10/2025) dini hari WIB. (AP Photo/Francisco Seco)

Meski berstatus tim tamu dan bukan unggulan, Galatasaray tidak datang ke Manchester tanpa ambisi. Secara matematis, wakil Turki itu masih memiliki peluang menembus delapan besar, meski tertinggal tiga poin dan membutuhkan banyak hasil lain yang berjalan sempurna.

Fokus utama Galatasaray hampir pasti adalah mengamankan tiket ke fase gugur. Mereka saat ini unggul dua poin atas Napoli dan Copenhagen yang berada di posisi ke-25 dan ke-26, serta unggul tiga poin atas beberapa pesaing lain di bawahnya.

Namun, posisi tersebut belum sepenuhnya aman karena kekalahan telak di laga terakhir masih berpotensi menyeret mereka ke luar 24 besar.

Hasil positif di Etihad akan langsung memastikan Galatasaray melangkah ke babak gugur. Meski sulit, mereka punya modal kepercayaan diri setelah menunjukkan kualitas di beberapa laga penting musim ini.

Galatasaray telah membuktikan bahwa mereka mampu merepotkan tim-tim besar. Kemenangan tipis 1-0 atas Liverpool menjadi satu di antara sorotan, disusul kemenangan 3-1 atas Bodo/Glimt, tim yang secara mengejutkan menaklukkan Man City pada laga Liga Champions sebelumnya.

Hasil-hasil tersebut menunjukkan bahwa Galatasaray bukan sekadar pelengkap, meski tetap dipandang sebagai underdog di laga ini.


Dihantam Cedera

Tujuh menit berselang, Erling Haaland kembali menunjukkan tajinya dengan mencetak gol melawan klub lamanya. Hingga paruh pertama pertandingan, Manchester City unggul 2-0 atas Borussia Dortmund. Tampak dalam foto, penyerang Manchester City asal Norwegia, Erling Haaland (kiri) merayakan gol kedua timnya bersama gelandang Manchester City asal Belanda, Tijjani Reijnders dalam pertandingan lanjutan fase liga Liga Champions 2025/2026 antara Manchester City dan Borussia Dortmund di Stadion Etihad, Manchester, Inggris barat laut, pada 5 November 2025 waktu setempat atau Kamis (6/11) dini hari WIB. (Oli SCARFF/AFP)

Man City menghadapi laga krusial ini dengan daftar pemain absen yang cukup panjang. John Stones, Nico Gonzalez, Oscar Bobb, Ruben Dias, Savinho, Mateo Kovacic, dan Josko Gvardiol dipastikan menepi akibat cedera. Selain itu, Rodri tidak bisa tampil karena menjalani sanksi larangan bermain.

Erling Haaland dan Phil Foden tidak masuk starting XI saat Man City menang atas Wolverhampton Wanderers di akhir pekan, tetapi keduanya diprediksi kembali menjadi starter di laga ini.

Di kubu tamu, Galatasaray juga kehilangan beberapa pemain. Enes Buyuk, Wilfried Singo, Arda Unyay, dan Metehan Baltaci harus absen karena cedera dan suspensi.

Victor Osimhen menjadi tumpuan utama di lini depan. Penyerang asal Nigeria itu telah mencetak enam gol dari lima penampilan di Liga Champions musim ini dan diperkirakan memimpin serangan, didukung oleh Leroy Sane, Ilkay Gundogan, dan Baris Alper Yilmaz.


Prakiraan Susunan Pemain

Liga Champions - Ilustrasi logo UEFA Champions League musim 2024/2025.. (Bola.com/Adreanus Titus)

Manchester City (4-2-3-1): Donnarumma; Nunes, Khusanov, Ake, O’Reilly; Cherki, Foden, Lewis, Silva, Doku; Haaland

Pelatih: Pep Guardiola

Galatasaray (4-2-3-1):: Cakir; Sallai, Bardakci, Sanchez, Jakobs; Lemina, Torreira; Sane, Gundogan, Yilmaz; Osimhen

Pelatih: Okan Buruk

 

Prediksi Bola.com: Man City 60-40 Galatasaray

Kamis, 29 Januari 2026

Stadion Etihad

03.WIB


Cek Persaingan Terkini

Berita Terkait