Christopher Nkunku Isunya Merapat ke AS Roma Seandainya AC Milan Merekrut Jean-Philippe Mateta

AS Roma bergerak aktif di hari-hari terakhir bursa transfer. Klub ibu kota Italia itu dikabarkan menjadikan pemain AC Milan Christopher Nkunku sebagai target potensial untuk memperkuat skuad racikan Gian Piero Gasperini.

BolaCom | Hendry WibowoDiterbitkan 31 Januari 2026, 19:15 WIB
Striker anyar AC Milan, Christopher Nkunku. (AC Milan)

Bola.com, Jakarta - AS Roma bergerak aktif di hari-hari terakhir bursa transfer. Klub ibu kota Italia itu dikabarkan menjadikan pemain AC Milan Christopher Nkunku sebagai target potensial untuk memperkuat skuad racikan Gian Piero Gasperini.

Penyerang asal Prancis tersebut disebut-sebut segera angkat kaki dari AC Milan, dan AS Roma muncul sebagai salah satu tujuan yang paling memungkinkan.

Advertisement

Nkunku dinilai cocok dengan karakter permainan agresif yang diinginkan Gasperini, apalagi ia juga mampu bermain di sisi kiri.

Namun, kepindahan Nkunku dari San Siro tidak berdiri sendiri. Masa depannya sangat bergantung pada upaya Milan mendatangkan Jean-Philippe Mateta dari Crystal Palace.

Striker berusia 27 tahun itu menjadi target utama Massimiliano Allegri, dengan direktur olahraga Igli Tare saat ini tengah menuntaskan detail transfernya.

 

 

 

 


Fenerbache dan Atletico Madrid Juga Minati Nkunku

Menurut laporan pakar transfer Italia Alfredo Pedulla, AS Roma sedang mendorong agar Nkunku segera mendapatkan lampu hijau dari AC Milan untuk meninggalkan klub.

Meski begitu, I Giallorossi bukan satu-satunya peminat. Fenerbahce dan Atletico Madrid juga memantau situasi pemain kelahiran 1997 tersebut.

Pada musim ini, mantan bintang RB Leipzig itu telah mencatat 19 penampilan di semua kompetisi bersama AC Milan, dengan torehan lima gol dan dua assist.

 


Nkunku Baru Gabung AC Milan

Selebrasi Christopher Nkunku setelah mencetak gol dalam laga Serie A antara Como vs Milan di Stadio Giuseppe Sinigaglia, 16 Januari 2026. (Antonio Saia/LaPresse via AP)

Nkunku sendiri baru bergabung dengan Rossoneri musim panas lalu dengan nilai transfer sekitar €37 juta.

Namun, dengan perubahan arah proyek Milan dan kebutuhan akan striker baru, kebersamaan Nkunku dan Rossoneri berpotensi berakhir lebih cepat dari perkiraan.

Roma pun siap memanfaatkan situasi, berharap bisa mengamankan tanda tangan sang penyerang sebelum jendela transfer resmi ditutup.


Yuk Lihat Peta Persaingan

Berita Terkait