Sukses


    4 Momen Krusial saat Timnas Indonesia U-23 Menghancurkan Pertahanan Chinese Taipei

    Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan dengan skor menyakinkan 4-0 atas Timnas Chinese Taipei U-23 dalam pertandingan pertama di penyisihan Grup A Asian Games 2018, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu malam (12/8/2018). Sempat kesulitan menembus pertahanan lawan pada paruh pertama laga, Tim Merah-Putih mengamuk pada babak kedua.

    Gol-gol kemenangan Pasukan Garuda Muda dicetak Stefano Lilipaly (67', 76'), Alberto Goncalves (71'), dan Muhammad Hargianto (90+3').

    Statistik mencatat, Timnas Indonesia U-23 tampil dominan dan atraktif sepanjang laga. Hansamu Yama dkk. memiliki 58 persen penguasaan bola dan melepaskan 22 peluang yang 10 di antaranya akurat.

    Menurut catatan Labbola, Tim Merah-Putih mengklaim 69 persen penguasaan bola, berbanding 31 persen yang ditorehkan sang lawan.

    Indonesia juga menuai total 18 peluang sepanjang pertandingan. Delapan di antaranya mengarah ke gawang Chinese Taipei yang dikawal Pan Wenchieh.

    Selain mendominasi jalannya laga, akurasi umpan Indonesia juga lebih baik dari Chinese Taipei. Sebanyak 83 persen umpan yang dikirim Evan Dimas dkk. berhasil menemui sasaran, sementara sang lawan hanya menuai 68 persen.

    Seperti apa dominasi Timnas Indonesia U-23 atas kubu lawan. Saksikan video di bawah ini untuk melihat keperkasaan Stefano Lilipaly cs. menghancurkan pertahanan Chinese Taipei:

    2 dari 3 halaman

    Momen-momen dominasi Timnas Indonesia U-23

    3 dari 3 halaman

    Statistik Laga

    Video Populer

    Foto Populer