Sukses


Prediksi Verona vs Juventus: Semua Mata Tertuju Pada Tevez & Toni

Bola.com, Turin - Semua mata tertuju pada Luca Toni dan Carlos Tevez kala Hellas Verona berhadapan melawan Juventus di partai pamungkas Serie A musim 2014/2015. Pasalnya, keduanya bersaing memerebutkan gelar capocannoniere, atau pencetak gol terbanyak.

Partai pamungkas Serie A Italia musim 2014/2015 dijalani Juventus dengan bertandang ke markas Hellas Verona, Stadion Marc Antonio Bentegodi, Minggu (31/5/2015) dini hari WIB. Bagi Juve, laga nanti sudah tak lagi berpengaruh. Pasalnya, Juve sudah memastikan gelar Scudetto musim ini.

Namun, ada satu hal menarik yang layak disoroti pada partai ini, yakni Luca Toni dan Carlos Tevez. Bersama bomber Inter Milan Mauro Icardi, keduanya kini bersaing untuk memerebutkan gelar top scorer. Toni saat ini bertengger di pucuk dengan mengemas 21 gol, unggul satu gol dari Tevez di tempat kedua.

Laga nanti juga menjadi ujian terakhir Juve sebelum menghadapi laga final Liga Champions melawan Barcelona 7 Juni. Saat itu pintu Si Nyonya Tua meraih treble terbuka lebar di Olympiastadion.

"Ini adalah ujian terakhir kami sebelum partai final Liga Champions. Kami harus menjaga level konsentrasi. Kami tak boleh memikirkan bertanding di laga final itu, meski pikiran akan mengawang ke laga melawan Barcelona," tegas pelatih Massimiliano Allegri seperti dilansir ESPN.

"Kami sangat bersemangat melawan Barcelona di final dan juga merasa optimistis mampu tampil baik. Kami sudah menjalani musim yang luar biasa," pelatih berdarah Italia itu menambahkan.

Untuk menjaga kebugaran para pemainnya jelang final itu, Allegri kemungkinan besar menyimpan mayoritas pemain utamanya. Gelandang yang bisa dimainkan sebagai bek tengah, Luca Marrone, kemungkinan diturunkan sejak awal pertandingan.

Sementara itu, seluruh pemain Verona akan mati-matian membantu Toni mewujudkan ambisinya meraih gelar top scorer musim ini. Bosko Jankovic dan Juan Gomez Taleb siap memberikan suplai umpan matang kepada pemain Italia itu melalui sisi sayap.

"Saya merasa santai dan berharap bisa meraih gelar top scorer. Mengakhiri musim dengan menjadi pencetak gol terbanyak bakal sangat menyenangkan bagi saya dan tim," ujar Toni.

"Berkat rekan-rekan, saya bisa mencetak 21 gol musim ini. Tak ada pemain Verona yang pernah meraih gelar top scorer musim ini," tambah Toni.

Sementara di laga lain, pelatih AC Milan, Filippo Inzaghi, memiliki kesempatan pamungkas untuk membuktikan diri kala bersua Atalanta di Stadion Atleti d'Azzurri. Boleh jadi, ini adalah kesempatan terakhir Pippo menukangi Rossoneri.

Ya, Milan saat ini sedang harap-harap cemas untuk menunggu jawaban Carlo Ancelotti, yang dipecat Real Madrid lantaran hampa gelar, sebagai arsitek anyar. CEO Adriano Galliani memberikan tenggat waktu hingga pekan depan kepada Don Carlo untuk memberikan jawaban.

"Saya masih terikat kontrak bersama Milan dan berharap bisa terus melaksanakannya hingga selesai. Saya adalah seorang profesional dan akan terus memberikan yang terbaik hingga akhir," tegas Inzaghi.

Milan kalah di dua pertemuan terakhir melawan Atalanta. Milan juga tercatat belum pernah mencatat dua kemenangan beruntun semenjak bulan April, jadi Inzaghi jelas ingin menggunakan hasil 3-0 melawan Torino pekan lalu sebagai modal yang bagus.

Baca Juga:

Sami Khedira ke Juventus 48 Jam ke Depan?

Juventus Siap Pertahankan Carlos Tevez

Lawan Barca, Juventus Wajib Tiru Semangat Italia di PD 2006

 

394

Video Populer

Foto Populer