Sukses


Erick Thohir Bantah Inter Merugi Rp 1,4 Triliun

Bola.com, Milan - Presiden Inter Milan, Erick Thohir membantah kabar yang menyebut klubnya mengalami kerugian mencapai 90 juta euro atau sekitar Rp 1,4 triliun.

Dua media kenamaan Italia, Mediaset dan Corriere dello Sport, mengabarkan Inter Milan mengalami kerugian besar pada periode 1 Juli 2014 hingga 30 Juni 2015. Jika berita ini benar, artinya Inter sedang berada di posisi sulit mengingat mereka baru saja didenda lantaran melanggar peraturan Financial Fair Play.

Menanggapi kabar ini, Thohir justru mempertanyakan kepada dua media tersebut siapa narasumber yang menyebut I Nerazurri merugi hingga triliunan Rupiah.

"Saya membaca beberapa cerita tentang bujet. Saya tidak mengerti dari mana angka tersebut muncul. Ini akan sangat menarik ketika angka resmi ditunjukkan kepada para pemegang saham," kata Thohir seperti dikutip dari Football Italia, Senin (28/9/2015). 

Thohir menambahkan kondisi klubnya saat ini sehat, alias jauh dari merugi. Menurut penguasaha asal Indonesia itu, Inter Milan justru mengalami peningkatan keuntungan dari semua sektor.

"Sekarang indeks kami menunjukkan kami memperoleh keuntungan dan ini sangat positif. Pendapatan kami meningkat 10 juta euro atau sekitar Rp 164 milliar, dan juga penjualan tiket pertandingan sangat sempurna," beber dia. 

"Hak siar televisi baik, tapi kami tertinggal sangat jauh dibanding Inggris. Kami harus lebih baik lagi dan membuat Serie A lebih banyak dilihat di Asia dan Amerika Serikat," ujarnya.

Sumber: Football Italia

Baca juga:

Roma Keok di Tangan Sampdoria

Gol Frosinone di Menit Akhir Buyarkan Kemenangan Juventus

Inter Nyaman Puncaki Klasemen Usai Kalahkan Verona

 

Video Populer

Foto Populer