Sukses


Ozil Ungkap Alasan Minimnya Torehan Gol Jerman di Piala Eropa

Bola.com, Paris - Gelandang tim nasional Jerman, Mesut Ozil, punya alasan khusus terkait minimnya torehan gol negaranya di Piala Eropa 2016. Menurut Ozil, level turnamen antarnegara elit Eropa itu sudah lebih tinggi dan berbeda dari edisi sebelumnya.

Jerman hanya meraih kemenangan 1-0 ketika menghadapi Irlandia Utara pada matchday ketiga fase Grup C Piala Eropa 2016, Selasa (21/6/2016) malam WIB. Gol kemenangan Der Panzer dibukukan oleh Mario Gomez pada menit ke-30.

Sepanjang laga, Jerman tampil mengominasi pertandingan dengan memiliki 71 persen penguasaan bola. Pasukan Joachim Low juga sukses melepaskan 26 peluang yang sembilan di antaranya akurat. Tetapi, tetap saja gol tambahan yang dinantikan tak tercipta di sisa waktu.

Gol Mario Gomez menjadi yang ketiga dicetak Jerman selama fase grup Piala Eropa 2016. Jumlah tersebut menurun dari torehan Die Mannschaft di Piala Eropa 2012 selama fase grup yang mencapai lima gol. 

"Kami sebenarnya ingin mencetak lebih banyak gol. Kami menciptakan banyak peluang yang berbeda dari laga ketika melawan Polandia," kata Ozil.

"Kami benar-benar mendominasi pertandingan dan melakukan hal-hal penting untuk mendapatkan tiga poin. Tetapi, level turnamen ini sekarang sudah sangat tinggi. Tim nasional terbaik menghadapi tim lain dan membuat skor yang tercipta menjadi sedikit," ucap penggawa Arsenal itu.

Meski begitu, Jerman tetap keluar sebagai juara Grup C Piala Eropa 2016. Mereka bakal menghadapi peringkat ketiga terbaik dari Grup A atau B di babak 16 besar.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer