Sukses


Enrique Nantikan Duel Barcelona Kontra Manchester City

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, mengaku senang timnya bakal menghadapi Manchester City pada fase grup Liga Champions musim ini. Baginya duel tersebut tak hanya sekedar meraih tiga poin, namun juga ajang reuni Pep Guardiola dan Claudio Bravo.

Berdasarkan hasil drawing Liga Champions 2016 yang dihelat di Grimaldi Forum, Monaco, Kamis (25/8/2016) malam WIB, Barca dan City menghuni Grup C. Selain kedua klub tersebut, Borussia Monchengladbach dan Celtic juga menghuni grup yang sama.

Dari 12 pertandingan yang bakal tersaji di Grup C, duel Barcelona kontra Manchester City yang paling dinanti pecinta sepak bola di seluruh dunia. Los Cules akan lebih dulu menjamu The Citizens di Camp Nou pada 19 Oktober 2016. Sementara itu, leg kedua giliran Blaugrana yang melawat ke markas Man City di Stadion Etihad, 1 November 2016.

Laga ini juga akan menjadi reuni Pep Guardiola dan Claudio Bravo bersama Barcelona. Kedua sosok tersebut yang kini membela Manchester City memiliki karier cemerlang bersama skuat Catalan.

Guardiola merupakan mantan pemain dan pelatih Blaugrana. Saat masih menjadi pemain Barcelona dari 1990 hingga 2001, Guardiola turut mempersembahkan 16 gelar juara. Sedangkan ketika duduk di kursi pelatih dari Juli 2008 hingga Juni 2012, pria 45 tahun tersebut membawa Barca merengkuh 14 titel juara.

Sementara itu, Claudio Bravo merupakan sosok penting Barcelona di bawah mistar gawang dari 2014 sampai 2016. Berkat kontribusinya, El Barca sukses meraih delapan trofi.

"Kami akan menghadapi salah satu klub favorit di Liga Champions, yakni Manchester City yang kini diasuh Pep Guardiola dan memiliki Claudio Bravo. Saya senang akan menghadapi Man City, karena Bravo bisa mengucapkan selamat tinggal kepada fans dan mereka bisa memperlihatkan kasih sayang kepada suporter," kata Enrique.

"Kami tahu sebelum undian itu akan menjadi grup sulit. Kami tahu kami akan menghadapi Celtic, itu sebabnya kami menghadapi mereka dalam pertandingan persahabatan," lanjutnya.

Sebelum bersua Manchester City, Barcelona akan lebih dulu menghadapi Borussia Monchengladbach di Camp Nou, 13 September 2016.

Sumber: Sport

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer