Sukses


Piala Dunia Futsal 2016: Thailand Berpesta, Kolombia Dalam Bahaya

Bola.com, Cali - Satu di antara wakil Asia, Thailand meraih kemenangan perdana pada putaran final Piala Dunia 2016. Pada pertandingan kedua fase Grup B kontra Kuba, di Coliseo Iván de Beodut, Medellín, Selasa (13/9/2016) atau Rabu (14/9/2016) pagi WIB, mereka menekuk Kuba dengan skor 8-5.

Raihan maksimal tersebut membuka kesempatan bagi Thailand untuk melaju ke fase knock-out. Tim Negeri Gajah Putih tersebut mengoleksi 3 poin dari dua pertandingan. Sang pemuncak klasemen sementara Grup B adalah Rusia, yang juga menuai kemenangan atas Mesir.

Pada pertandingan kontra Kuba, striker Thailand, Suphawut Thueanklang menjadi bintang dengan mencetak tiga gol. Trigol ke gawang lawan dilesakkan pemain berusia 27 tahun tersebut pada 19'58", 32'25" dan 39'32".

Lima gol tambahan Thailand berasal dari sumbangsih pemain tengah Wiwat Thaijaroen (13'23'), pemain bertahan Jirawat Sornwichian (14'24", 23'39"), Jetsada Chudech (25'17") dan Kritsada Wongkaeo (27'03"). Sementara gol-gol balasan Kuba dicetak Sandy Domínguez (5'11", 24'09"), Andy Baquero (7'17"), Alejandro Marrero (12'00") dan Karel Marino (18'39").

Hasil yang didapat Thailand tak seperti Kolombia. Tuan rumah harus puas berbagi angka saat bersua Uzbekistan. Pada laga di Coliseo El Pueblo, Cali tersebut, pasukan Arney Fonnegra harus puas bermain imbang 3-3.

Tim tamu sempat unggul dua gol melalui Javlon Anorov saat waktu menunjukkan 4'39" dan Dilshod Irsaliev (14'25"). Setelah itu, Jorge Abril membalas pada menit ke-17 dan 43 detik. Tim tamu kembali menambah gol via Nodir Elibaev (27'43").

Pemain depan Kolombia, Angellot menjadi penyelamat muka tuan rumah setelah mencetak dua gol penyeimbang (36'07", 39'47"). Hasil seri membuat tuan rumah berada di posisi ke-3 klasemen sementara Grup A. Mereka di bawah Portugal dan Panama.

Partai terakhir menjadi penentu bagi Kolombia, apakah mereka berhasil melangkah ke fase knock-out atau gagal. Tak pelak, pertemuan kontra Panama (16/9/2016) menjadi penentu. Kolombia masih bisa lolos jika kalah pada partai pamungkas fase grup. Syaratnya, Uzbekistan gagal menang atas Portugal, dan Kolombia meraih minimal hasil imbang.

Pada pertandingan lain, Rusia semakin kokoh di puncak klasemen sementara Grup B. Mereka menggulung Mesir dengan skor 6-1. Eder Lima mencetak dua gol (1'03", 20'31"), disusul sumbangan gol Davydov pada detik ke-12, Romulo (5'08", 30'28") dan Niiazov (17'11"0. Satu-satunya gol Mesir lahir via aksi Mizo (35'18").

Hasil ini membuat Rusia berada di peringkat teratas berkat koleksi 6 poin dari dua pertandingan. Thailand berada di peringkat kedua, disusul Mesir. Pada laga terakhir, partai hidup-mati akan terjadi antara Thailand kontra Mesir.

Dua negara tersebut memperebutkan posisi runner-up. Jika satu di antara mereka mengalami kekalahan, kans untuk lolos masih terbuka dengan status pemilik peringkat ke-3 terbaik.

Sumber: FIFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer