Sukses


30 Ramalan yang Akan Terjadi di Sepak Bola Sebelum 2030, Termasuk Nasib Cristiano Ronaldo Junior

Bola.com, Jakarta - Para era 2010-an, sepak bola banyak disuguhkan kejadian-kejadian menarik. Satu di antaranya ialah Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo yang bisa dibilang sebagai pemain terbaik sepanjang masa.

Yap, baik Messi atau Ronaldo sama-sama mengumpulkan lima trofi FIFA Ballon d'Or/Ballon d'Or. Tak hanya pemain, beberapa klub seperti Manchester City dan Paris Saint-Germain juga menjelma menjadi kekuatan baru di sepak bola Eropa.

Momen lainnya ialah saat Zinedine Zidane mampu membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions tiga kali secara beruntun. Hal tersebut bisa dibilang fantastis, karena belum pernah terjadi sebelumnya.

Sementara itu, penurunan performa ditunjukkan Manchester United pasca-ditinggal Sir Alex Ferguson. Tim Setan Merah tak mampu bersaing dengan beberapa klub besar lainnya sejak pelatih asal Skotlandia itu pensiun.

Terus bagaimana nasih Manchester United pada masa yang akan datang? Baru-baru ini seorang Youtuber 'The Irish Guy' membuat video untuk Channel HITC Sport dan meramalkan 50 Hal yang akan terjadi sebelum 2030.

Satu di antara ramalannya ialah Manchester United akan juara Premier League. Seperti diketahui, Setan Merah kali terakhir juara Liga Domestik pada musim 2012-2013.

Jika pada 2030 Manchester United belum merasakan juara Premier League, tahun tersebut akan jadi yang ke-17 tanpa gelar di liga domestik.

Selain itu, HITC Sport juga memprediksi masa depan putra Cristiano Ronaldo, Cristiano Ronaldo Jr. Saat ini, bocah sembilan tahun tersebut tengah menimba ilmu di akademi sepak bola Juventus. Dia pun diramalkan bakal mengikuti jejak kesuksesan sang ayah. 

Untuk ramalan lainnya, berikut Bola.com merangkum dari Give Me Sports, Sabtu (26/10/2019), 30 hal yang akan terjadi di sepak bola sebelum 2030.

2 dari 3 halaman

15 Ramalan yang Akan Terjadi di Sepak Bola

1. Kylian Mbappe akan menjadi pemain sepak bola dengan banderol £ 300 juta pertama.

2. Neymar akan menjadi pemain pertama dengan gaji £ 1 juta per minggu.

3. Manchester United akan menjuarai Premier League.

4. Juventus akan memenangkan Liga Champions

5. Marcus Rashford akan mengakhiri karier pada usia 30 tahun.

6. Putra Cristiano Ronaldo akan memenangkan penghargaan Golden Boy.

7. Mike Ashley akan menjual Newcastle.

8. Bournemouth akan kembali ke League One.

9. Wolverhampton Wanderers akan mencapai final Liga Eropa

10. Rangers akan memenangkan Liga Skotlandia.

11. Rhian Brewster akan menjadi pemain £ 100 juta.

12. Saido Berahino akan pensiun karena malu.

13. Phil Foden akan menjadi kapten Timnas Inggris.

14. Wayne Rooney akan mengelola klub Premier League.

15. Pesepak bola gay akan muncul di Premier League.

3 dari 3 halaman

15 Ramalan Lainnya

16. Theo Walcott akan menjadi cendekiawan.

17. Jose Mourinho akan memenangkan Piala Dunia bersama Timnas Portugal.

18. Steve Bruce tidak akan pernah melatih di Premier League lagi.

19. Manchester City akan memenangkan Liga Champions.

20. Leeds akan Promosi ke Premier League.

21. Paul Pogba akan bermain untuk klub MLS.

22. Cristiano Ronaldo akan menjadi bintang film.

23. Vinicius Junior akan bergabung dengan Manchester City.

24. Steven Gerrard akan memenangkan Premier League bersama Liverpool.

25. Arsenal akan menjuarai Premier League.

26. Jamie Vardy akan bermain untuk Sheffield Wednesday.

27. Sergio Aguero akan menjadi pencetak gol terbanyak kedua sepanjang perhelatan Premier League.

28. Jurgen Klopp akan melatih Bayern Munchen.

29. Raheem Sterling akan memenangkan Ballon d'Or.

30. Sergio Ramos akan menjadi pelatih Real Madrid

Sumber: Give Me Sports

Video Populer

Foto Populer