Sukses


Prediksi SPAL Vs Juventus: Duel Bumi dan Langit

Bola.com, Jakarta - Juventus bertandang ke markas SPAL pada giornata 25 Serie A 2019-2020, Minggu (23/2/2020) dini hari WIB. Pertarungan ini bak duel bumi dan langit, di mana Juventus adalah pemimpin klasemen Serie A, sedangkan SPAL berada di posisi terbawah.

Dalam laga terakhirnya, tanpa sang top scorer Cristiano Ronaldo yang diistirahatkan, Juventus berhasil menang 2-0 saat menjamu Brescia. Gol Paulo Dybala dan Juan Cuadrado memastikan Juventus mengemas poin maksimal.

Juventus sekarang sudah memiliki 57 poin dari 24 laga, unggul satu poin atas Lazio, yang telah menggeser Inter Milan ke posisi tiga.

Sementara itu, SPAL sempat berturut-turut ditekuk Bologna 1-3, Lazio 1-5, dan Sassuolo 1-2. Leonardo Semplici pun dipecat, dan Luigi Di Biagio diangkat menjadi pelatih anyar. Namun, laga pertamanya berkesudahan pahit, dikalahkan Lecce 1-2.

Mereka berada dalam performa yang sangat mencemaskan. Itu jelas bukan kondisi yang ideal untuk menghadapi La Vecchia Signora.

Juventus akan melawan Lyon di leg pertama babak 16 besar Liga Champions tengah pekan nanti. Sebelum itu, pasukan Maurizio Sarri akan meladeni SPAL, dan pasti mengincar tiga poin.

Cristiano Ronaldo bisa kembali ke starting lineup, tapi mungkin tidak akan main penuh untuk menghemat tenaga. Namun, bintang Juventus itu bakal tetap punya peluang untuk menyamai rekor Gabriel Batistuta dan Fabio Quagliarella, mencetak gol dalam 11 penampilan beruntun di Serie A.

 

Video

2 dari 2 halaman

Data dan Statistik

  • Perkiraan Susunan Pemain

SPAL (4-3-3): Berisha; Cionek, Bonifazi, Zukanovic, Reca; Missiroli, Valdifiori, Castro; Di Francesco, Petagna, Strefezza.

Pelatih: Luigi Di Biagio.

Juventus (4-3-3): Szczesny; Danilo, Rugani, de Ligt, Sandro; Ramsey, Bentancur, Matuidi; Cuadrado, Dybala, Ronaldo.

Pelatih: Maurizio Sarri.

  • Head-to-Head

28-09-2019 Juventus 2-0 SPAL (Serie A)

13-04-2019 SPAL 2-1 Juventus (Serie A)

25-11-2018 Juventus 2-0 SPAL (Serie A)

18-03-2018 SPAL 0-0 Juventus (Serie A)

26-10-2017 Juventus 4-1 SPAL (Serie A)

  • 5 Pertandingan Terakhir SPAL

21-01-2020 Atalanta 1-2 SPAL (Serie A)

25-01-2020 SPAL 1-3 Bologna (Serie A)

02-02-2020 Lazio 5-1 SPAL (Serie A)

09-02-2020 SPAL 1-2 Sassuolo (Serie A)

15-02-2020 Lecce 2-1 SPAL (Serie A)

  • 5 Pertandingan Terakhir Juventus

27-01-2020 Napoli 2-1 Juventus (Serie A)

02-02-2020 Juventus 3-0 Fiorentina (Serie A)

09-02-2020 Verona 2-1 Juventus (Serie A)

14-02-2020 Milan 1-1 Juventus (Coppa Italia)

16-02-2020 Juventus 2-0 Brescia (Serie A)

  • Statistik

SPAL selalu kalah dalam 4 laga terakhirnya di Serie A.

SPAL selalu kalah dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.

SPAL tanpa kemenangan dalam 7 laga kandang terakhirnya di Serie A.

Rekor tandang Juventus di Serie A musim ini: 7 kemenangan 2 hasil imbang dan 3 kali kalah. Mencetak 17 gol dan kebobolan 13 kali.

Juventus kalah 1 kali dalam 17 laga terakhirnya melawan SPAL di semua kompetisi

  • Prediksi:

SPAL 40-60 Juventus

Juventus yang menjadi pemimpin klasemen Serie A tentu digadang-gadang bakal mencuri tiga poin di markas SPAL yang tengah terpuruk di dasar klasemen. Laga ini pun menjadi persiapan bagi Bianconeri untuk kembali ke Liga Champions pada pertengahan pekan depan.

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 21-02-2020)

Video Populer

Foto Populer