Sukses


VIDEO: Pesepak Bola yang Pernah Meraih Piala Dunia, Liga Champions dan Ballon d'Or

Bola.com, Jakarta Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or adalah gelar dan penghargaan yang sangat diidamkan para pesepakbola. Namun, ada beberapa pemain hebat yang punya koleksi tiga gelar itu sekaligus.

Dalam sejarah sepak bola, hanya 43 pemain yang pernah memenangkan Ballon d'Or. Lalu, hanya delapan negara yang pernah membawa pulang trofi Piala Dunia, dan hanya 22 klub yang memenangkan Liga Champions.

Pemain sekelas Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi bahkan hingga saat ini belum mampu meraih ketiga trofi ini. Mereka hanya mentok jadi juara Liga Champions dan Ballon d'or, tanpa gelar Piala Dunia.

Legenda Manchester United, Bobby Charlton, adalah pemain pertama yang pernah memenangkan Ballon d'or, Piala Dunia FIFA, dan Piala Champions (kini Liga Champions). Dia mencetak 249 gol untuk klub dalam 758 pertandingan bagi Manchester United.

Dia adalah anggota penting dari tim Inggris yang memenangkan satu-satunya Piala Dunia pada 1966 saat menjadi tuan rumah. Dia mencetak tiga gol selama turnamen, termasuk dua gol dalam kemenangan di semifinal 2-1 atas Portugal.

Kemenangannya di Piala Dunia membantunya memenangkan Ballon d'or pada 1966. Charlton memenangkan satu-satunya Liga Champions pada 1968 saat MU mengalahkan Benfica 4-1 dan dia mencetak dua gol.

Akan tetapi, selain Bobby Charlton masih ada nama pemain lainnya yang pernah mendapatkan tiga gelar tersebut. Berikut empat pemain yang pernah meraih gelar Piala Dunia, trofi Liga Champions dan Ballon d'Or.

Video Populer

Foto Populer