Sukses


Liverpool Jumpa Real Madrid di Liga Champions, Darwin Nunez Berpeluang Tampil

Bola.com, Liverpool - Liverpool akan bersua Real Madrid pada leg pertama 16 besar Liga Champions di Stadion Anfield, Rabu (22/2/2023) dini hari WIB. Melakoni duel itu, winger The Reds, Darwin Nunez, berpeluang untuk tampil.

Nunez berhasil mencetak gol keenamnya di Premier League musim ini saat Liverpool menang 2-0 atas Newcastle United di St James' Park.

Pemain asal Uruguay itu berhasil menerima umpan panjang dari Trent Alexander-Arnold, sebelum melepaskan tendangan untuk membuka skor.

Sayangnya, pada laga itu dia ditarik keluar dari pertandingan setelah satu jam, ketika tabrakan dengan Kieran Trippier membuatnya memegangi bahu kanannya.

Akibat cedera tersebut Darwin Nunez diragukan tampil dalam duel kontra Real Madrid. Padahal, tenaga Nunez dibutuhkan Liverpool untuk merengkuh kemenangan melawan Madrid.

 

2 dari 5 halaman

Pantau Kondisi Nunez

Ditanya tentang kemungkinan Nunez pulih untuk menghadapi Real Madrid dalam pertandingan 16 besar Liga Champions, manajer asal Jerman tersebut memberikan kabar terkini perihal sang pemain.

"Masih ada kemungkinan Nunez untuk tampil, kami harus melihat bagaimana dia bisa mengatasi rasa sakitnya, dan ketika kami tahu itu, kami akan membuat keputusan," ucap Klopp kepada laman Liverpool.

 

3 dari 5 halaman

Waspadai Vinicius

Jika Liverpool berharap dapat mengandalkan Nunez untuk menimbulkan masalah bagi Madrid, mereka harus mewaspadai ancaman yang ditimbulkan Vinicius Junior di sisi lain.

Vinicius mencetak gol penentu kemenangan saat Madrid mengalahkan The Reds di final Liga Champion pada Mei lalu di Paris. Jumlah keterlibatannya dalam 24 gol pada musim ini, yakni 16 gol dan delapan asisst lebih banyak dari pemain Los Blancos lainnya.

"Tetapi, masalah yang kami miliki adalah jika Anda bisa menjaga Vinicius dengan baik, mereka memiliki Karim Benzema. Jika Anda menjaganya dengan baik, mereka memiliki Rodrygo atau siapa pun," jelasnya.

 

4 dari 5 halaman

Balas Dendam

Jurgen Klopp juga mengusung misi balas dendam kepada Real Madrid, setelah kandas pada partai final Liga Champions musim lalu.

Eks pelatih Borussia Dortmund itu meminta anak asuhnya untuk tidak tampil gegabah dan tidak ingin memberikan Real Madrid kesempatan.

"Begitulah yang terjadi di tim-tim kelas dunia, mereka memiliki pemain-pemain kelas dunia dan Anda harus mempertahankannya secara kolektif, itulah yang akan kami coba lakukan," katanya.

 

5 dari 5 halaman

Jadwal Leg Pertama 16 Besar Liga Champions:

Rabu, 22 Februari 2023:

Liverpool Vs Real Madrid

  • Stadion Anfield
  • Kick-off: pukul 03.00 WIB
  • Siaran langsung: SCTV
  • Live streaming: Vidio

Eintracht Frankfurt Vs Napoli

  • Deutsche Bank Park
  • Kick-off: pukul 03.00 WIB
  • Live streaming: Vidio

Kamis, 23 Februari 2023

RB Leipzig Vs Manchester City

  • Red Bull Arena Leipzig
  • Kick-off: pukul 03.00 WIB
  • Siaran langsung: SCTV
  • Live streaming: Vidio

Inter Milan Vs FC Porto

  • Giuseppe Meazza
  • Kick-off: pukul 03.00 WIB
  • Live streaming: Vidio

Sumber: Liverpool

Disadur dari: Bola.net (Yoga Radyan/Published: 21/02/2023)

Video Populer

Foto Populer