Sukses


Bayer Leverkusen Bisa Segel Juara Bundesliga Besok Malam, Ini Syaratnya

Bola.com, Jakarta - Perebutan gelar juara Bundesliga 2023/2024 sepertinya akan berakhir lebih cepat, sebelum kompetisi berakhir. Ya, Bayer Leverkusen bisa saja menyegel juara pada pekan depan atau pertandingan ke-29.

Bayer Leverkusen sulit dibendung musim ini. Mereka baru saja menorehkan kemenangan di markas Union Berlin 1-0 pada pertandingan ke-28, Sabtu (6/4/2024) malam.

Leverkusen kini mengumpulkan nilai 76 dari 28 pertandingan. Unggul 16 poin dari Bayern Munchen sebagai pesaing terdekatnya di peringkat kedua.

Lantas bagaimana dengan hitung-hitungan peluang kapan Bayer Leverkusen menyegel gelar juara Bundesliga yang pertamanya sepanjang sejarah?

==

Yuk gabungĀ channel whatsapp Bola.comĀ untuk mendapatkanĀ berita-beritaĀ terbaruĀ tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis.Ā Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Sulit Dikejar

Bayer Leverkusen di bawah besutan pelatih Xabi Alonso menjalani musim fantastis saat ini. Mereka mengemas 24 kemenangan, empat imbang, dan belum pernah kalah di Bundesliga.

Sementara Bayern Munchen terpaku di urutan kedua klasemen Bundesliga musim ini. Mereka mengemas 60 poin dari 28 pertandingan.

Leroy Sane dkk. tertinggal 16 angka dari Bayer Leverkusen yang kukuh di pucuk. Leverkusen juga meraih kemenangan 1-0 atas Union Berlin ketika Bayern Munchen kalah.

Hanya tersisa enam pertandingan lagi di musim ini, membuat Leverkusen sulit dikejar oleh Bayern maupun tim-tim lain. Bahkan Leverkusen bisa menyegel gelar juara Bundesliga akhir pekan depan jika mengalahkan Werder Bremen.

3 dari 4 halaman

Bagaimana jika Kalah atau Draw?

Bayer Leverkusen akan menjamu Werder Bremen pada pekan ke-29 di Stadion Bay Arena, Minggu (14/4/2024) malam WIB. Sebelumnya, Leverkusen harus bermain di ajang Liga Europa menghadapi West Ham di babak perempat final.

Bayer Leverkusen tetap bisa menjuarai Bundesliga musim ini apabila gagal mengalahkan Bremen. Tentunya dengan catatan, Bayern Munchen juga gagal meraih hasil masksimal menghadapi FC Koln, atau sama dengan hasil yang didapat Leverkusen di pekan ke-29.

Secara matematika, keunggulan 16 poin milik Leverkusen tidak mungkin bisa dikejar lagi oleh Munchen jika jarak itu masih terjadi sampai dengan menyelesaikan pekan ke-29. Sebab kompetisi Bundesliga hanya tinggal menyiskan lima laga berikutnya, artinya poin maksimal adalah 15 angka.

4 dari 4 halaman

Peluang Besar

Selain itu, peluang Bayer Leverkusen untuk menyegel juara Liga Jerman musim ini sangat besar. Mereka akan menjamu tim lemah Werder Bremen di hadapan pendukungnya sendiri.

Victor Boniface dkk. semakin termotivasi setelah menang 2-0 atas West Ham di leg pertama babak perempat final Liga Europa 2023/2024, Jumat (12/4/2024).

Bremen sedang tertatih-tatih musim ini, dengan baru mengemas 31 poin dan tertahan di peringkat 11. Werder Bremen juga sudah gagal membukukan satu pun kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhirnya di Bundesliga.

Ā 

Sumber: Bundesliga

Video Populer

Foto Populer