Sukses


Ini Kisah Lynda Embran, Ibu Rumah Tangga Yang Dapat Rp60 Juta dari Main PUBG

Bola.com, Jakarta - Profesi streamer gim di beragam platform, baik Facebook, YouTube maupun Twitch, menjadi satu di antara sumber pendapatan. Beberapa player dan pencipta konten menggunakan 'lapak-lapak' tersebut untuk mengeruk duit.

Satu di antara pengisi konten yang sedang viral adalah Roslinda Embran. Pemilik page Lynda Embran di Facebook ini mampu mendapatkan penghasilan sebesar Rp60 juta dari streaming gim PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) di Facebook.

Gim PUBG menjadi pilihan para kreator konten karena kemudahan akses dan faktor popularitas. Bagi Lynda Embran, keputusan memilih PUBG sangat tepat.

Setidaknya, dari sisi penghasilan, wanita berlogat Melayu ini mampu hidup mandiri alias tak bergantung pada pemberian suami. Bahkan, pada video yang diunggah di Facebook Fan Page pribadi, ia sudah berani memberikan giveaway bagi para pengikut.

Selain itu, ia juga ingin melakukan gathering terhadap fans, follower ataupun pemain aktif. Lynda mengaku siap pergi ke daerah mana saja dengan user aktif terbanyak dan atau area asal pengikut terbesar.

 

2 dari 3 halaman

Langkah Awal

Langkah Lyda Embran ini menjadi bagian dari para gamer PUBG yang menjadi YouTuber. Zona ini pula yang membuat lah pundi-pundi mereka terus bertambah.

Roslinda Embran alias Lynda Embran merupakan streamer gim di Facebook. Sosoknya yang tampil sebagai ibu muda kekinian memang memberikan kesan menarik.

Ia mendapat Rp 60 juta sebagai gaji pertama sebagai seorang streamer gim PUBG. Ia sempat terkejut setelah sanggup mendapatkan uang sebanyak itu. Namun di balik uang yang didapat, terdapat banyak perjuangan.

Sebagai seorang streamer gim di Facebook, aktivitas yang disiarkan ialah saat Lynda bermain gim. Permainan PUBG Mobile menjadi andalannya, dan ia menyiarkan kegiatannya via media sosial Facebook dengan page MissRose Gaming.

Berawal dari lima orang penonton, ia tidak putus asa dan terus mencoba. Kini, jumlah pengikutnya di Facebook mencapai angka 104 ribu. Lynda sempat kaget dengan begitu cepatnya pertambahan jumlah pengikut.

 

3 dari 3 halaman

Tahan Banting

Meski awalnya hanya ditonton oleh lima orang, Lynda tak patah dan terus mencoba. Pada akhirnya, ia pun mendapatkan uang Rp60 juta sebagai pendapatan pertamanya dari profesi streamer PUBG.

Namun di balik itu semua, cukup banyak sindiran miring dari orang-orang. Seperti, "Buat apa bermain game, lebih baik masak di dapur,". Ia menjawab, bermain gim PUBG adalah sarana agar bisa mendapatkan uang guna membantu ekonomi keluarga.

Kini, Lynda sudah punya penghasilan sebagai gamer. Alhasil, ia bisa mandiri secara finansial, dan tak lagi menunggu uang dari suami.

Diolah dari : Liputan6.com dan Facebook Lynda

Penulis / Editor : Muhammad Fahrur Safi'i / Rizky Mandasari

Published : Kamis, 9 Januari 2020

Video Populer

Foto Populer