Sukses


10 Pemain Paling Oke di Panggung BRI Liga 1 2021 / 2022 versi Fantasy Team : Kejutan, Dominasi Bek

Bola.com, Jakarta - Kompetisi BRI Liga 1 2021/2022 akan bergulir lagi hari ini. Periode jeda membuat seluruh tim lebih bersiap mengarungi pekan ke-21. Oleh karena itu, beragam warna pertandingan akan menarik atensi seluruh publik pecinta sepak bola di Tanah Air.

Proses transfer yang sudah berlangsung juga memengaruhi magnet terhadap Liga 1. Perpindahan yang telah terjadi, memberi nilai kompetitif yang semakin tinggi, terutama bagi tim yang sedang mengejar papan atas dan ingin keluar dari jeratan degradasi.

Namun, sebelum melangkah ke sana, kita bisa menengok sejenak ke belakang terhadap apa yang terjadi. Satu di antara yang menjadi perhatian adalah performa para pemain sepanjang musim ini sampai pekan terakhir kemarin.

Jika menilik hasil penilaian berupa perolehan poin di Fantasy Team Liga 1 yang ada di Aplikasi Vidio, beberapa posisi menciptakan kejutan. Bagaimana tidak, posisi bek menjadi penyumbang terbanyak dalam daftar 10 besar pemain dengan koleksi angka performa tertinggi.

Pada area 10 besar, juga tak ada nama kiper. Penjaga gawang dengan akumulasi nilai tertinggi adalah Wan Setho Raharjo. Tercatat, kiper Bhayangkara Solo FC ini sanggup melakukan 35 kali penyelamatan gemilang dan 9 cleansheet.

Nah, urusan pemain terbaik jatuh ke tangan Ciro Alves. Sang bomber sanggup mengumpulkan 40 tembakan tepat sasaran, 418 kali ikut menciptakan peluang dan 21 kali tindakan intersep.

 

2 dari 3 halaman

10 Terbaik

Berikut ini daftar pemain yang memiliki koleksi poin tertinggi sepanjang BRI Liga 1 2021/2022 :

1. Ciro Alves (Persikabo, Total Poin : 1.114)

2. Taisei Marukawa (Persebaya, Total Poin : 1.080)

3. Hugo Gomes (Madura United, Total Poin : 1.060)

4. Ricky Fajrin Saputra (Bali United, Total Poin : 1.009)

5. Willian Pacheco (Bali United, Total Poin : 883)

6. Youssef Ezzejjari Lhasnaoui (Persik Kediri, Total Poin : 863)

7. Ilija Spasojevic (Bali United, Total Poin : 838)

8. Johan Ahmat Farizi (Arema FC, Total Poin : 829)

9. Jaimerson Da Silva Xavier (Madura United, Total Poin : 828)

10. Anderson Salles (Bhayangkara Solo FC, Total Poin : 822)

3 dari 3 halaman

Di Mana Tim Favorit Kalian?

Video Populer

Foto Populer