Sukses


Inggris Bakal Jadi Lawan Berat Jerman di Piala Eropa 2016

Bola.com, Berlin - Bek tim nasional Jerman, Mats Hummels, yakin Inggris akan menjadi salah satu lawan terberat di Piala Eropa 2016. Hummels menilai The Three Lions memiliki para pemain berkualitas untuk mengalahkan setiap lawan yang dihadapi.

Pernyataan tersebut diungkapkan Hummels jelang laga persahabatan Jerman kontra Inggris di Olympiastadion, Berlin pada 26 Maret 2016. Seperti diketahui, pasukan Roy Hodgson menjadi satu-satunya tim yang melaju mulus ke Piala Eropa 2016.

Mereka tercatat belum sekalipun terkalahkan dan meraih poin sempurna pada fase kualifikasi yakni 10 kemenangan beruntun. Kualitas itulah yang membuat Hummels memperingatkan akan ancaman skuat Tiga Singa di Prancis nanti.

"Menurut saya mereka adalah salah satu tim hebat dan menjadi satu dari lima hingga enam tim yang akan menyulitkan kami di Piala Eropa 2016. Mereka memiliki pemain hebat dan didominasi pemain muda," kata Hummels.

"Mereka sukses membangun skuat yang sangat kuat, baik ketika menyerang maupun bertahan. Mereka sudah membuktikan itu di Piala Dunia 2014 dan Kualifikasi Piala Eropa 2016. Mereka akan menjadi ujian yang bagus untuk kami," jelas pemain Borussia Dortmund itu.

Hal senada juga diungkapkan Toni Kroos. Gelandang Real Madrid itu menilai timnas Inggris punya kans yang besar untuk menjuarai Piala Eropa 2016.

"Inggris adalah tim yang sangat bagus dan mereka memiliki peluang yang besar pada musim panas ini untuk menjadi juara," ucap Kroos.

Sumber: Sky Sports

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer