Sukses


"Mudah Ditebak, Arema akan Juarai Piala Presiden"

Bola.com, Bangkok - Sibuk bermain di Liga Premier Thailand bukan jadi penghalang bagi Greg Nwokolo dan Victor Igbonefo untuk mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia. Dua pemain naturalisasi asal Nigeria itu tetap memantau geliat sepak bola Indonesia dari Thailnd, khususnya yang sedang berjalan seru saat ini: Piala Presiden.

Keduanya juga sudah punya jagoan masing-masing siapa yang jadi juara di turnamen itu.

"Saya rasa Arema akan bertemu Persib di final. Mudah ditebak. Dan sejak lama saya prediksi ini. Mungkin orang lain juga punya prediksi sama," kata Greg Nwokolo, yang kini bermain di BEC Tero Sasana.

Greg melihat Arema dan Persib punya materi pemain paling mumpuni di ajang ini karena pemainnya tidak banyak berubah sehingga kekompakan terjaga. Lantas siapa yang bakal keluar sebagai pemenang? Tanpa ragu Greg langsung menjawab Arema. Sejak awal turnamen dia menjagokan mantan klubnya itu.

Prediksi Victor Igbonefo tak jauh beda. Bek yang memperkuat Osotspa Saraburi ini juga menjagokan Arema ke partai final dan jadi juara. Bukan karena statusnya saat ini masih jadi pemain Arema, namun dia punya alasan sendiri.

"Arema tim yang kompak dan kualitas bagus. Itu cukup jadi alasan untuk jadi juara," katanya.

Hanya, selama di Negeri Gajah Putih, Victor tidak bisa menyaksikan pertandingan lewat streaming karena jadwal latihan dan ujicoba bersama klubnya sangat padat.

"Saya hanya bisa lihat hasil akhir pertandingan di Piala Presiden. Jadwal sangat padat, setiap tiga hari main. Meski sekarang libur, latihan dan uji coba tetap jalan," kata Victor.

Baca Juga :

Lolos ke Semifinal, Ini Target Arema yang Belum Tercapai

Gonzales Bersinar, Ini 6 Fakta Menarik Lain Bali United vs Arema

Ini Dia Kunci Sukses Arema Cronus Singkirkan Bali United

Video Populer

Foto Populer