Sukses


Saran Ismed Sofyan soal Persija buat Bambang Nurdiansyah

Bola.com, Jakarta - Bek sayap kanan veteran Persija Jakarta, Ismed Sofyan berharap timnya bisa berbicara banyak di persaingan Piala Jenderal Sudirman. Untuk bisa mencapai level itu, menurut Ismed, pelatih baru Macan Kemayoran, Bambang Nurdiansyah, kudu melakukan sejumlah perubahan.

Menurut analisa pemain asal Aceh yang sudah membela Persija sejak 2002 tersebut, ada dua hal krusial yang wajib dibenahi Persija. Tim ibu kota punya masalah besar di sektor belakang dan lini depan saat berlaga di Piala Presiden 2015.

Kala itu Persija yang diasuh Rahmad Darmawan langkahnya terhenti di penyisihan Grup C dengan status juru kunci. "Kalau Persija mau bersaing, kami harus mendatangkan banyak pemain baru dengan kualitas di atas rata-rata. Jujur saja saat Piala Presiden lalu komposisi pemain kami benar-benar minimalis. Kondisi diperparah dengan masa persiapan yang amat pendek," ujar Ismed.

Melihat komposisi tim saat ini, pemain kelahiran 28 Agustus 1979 itu punya keyakinan Persija bisa kompetitif. "Ada banyak pemain baru yang kualitas individunya terhitung bagus. Jika coach Bambang bisa menyatukan potensi-potensi yang ada, saat berlaga di Piala Jenderal Sudirman saya punya keyakinan kami tidak akan jadi sekadar penggembira," ungkap Ismed yang dijumpai bola.com usai latihan bersama Persija di Lapangan National Youth Training Center, Sawangan, Senin (2/11/2015) sore.

Saran serta masukan Ismed Sofyan, yang terhitung sebagai pemain senior di Persija, direspons positif oleh Bambang Nurdiansyah. Ia menjanjikan dalam hitungan sepekan ke depan satu per satu pemain incarannya bakal merapat ke Tim Macan Kemayoran. Jika dilihat saat ini pun komposisi pemain Persija buat keperluan tampil di Piala Jenderal Sudirman terlihat lebih berkilau. Bergabungnya Maman Abdurrahman, Muhammad Robby, Osas Saha, Raphael Maitimo, dan Emmanuel 'Pacho' Kenmogne, terasa menyegarkan tim ibu kota.

Pekerjaan rumah Bambang Nurdiansyah sendiri adalah bagaimana membangun soliditas antarpemain yang rata-rata belum pernah bermain satu tim bareng. Turnamen Piala Jenderal Sudirman bakal dihelat pada 14 November 2015 hingga 24 Januari 2016. Masih ada waktu sekitar dua pekan buat Banur membenahi kelemahan Persija.

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer