Sukses


Batal Jajal Arema, Persis Ganti Duel Melawan Sriwijaya FC

Bola.com, Solo - Persis Solo batal menjamu Arema Cronus dalam laga eksibisi HUT ke-92 Laskar Sambernyawa di Stadion Manahan, Minggu (8/11/2015). Sebagai gantinya, manajemen Persis membidik finalis Piala Presiden, Sriwijaya FC.

Kebetulan, skuad Laskar Wong Kito dikabarkan bakal menggelar training camp (TC) di Stadion Manahan, Solo, Sabtu-Minggu (7-8 November 2015, sebelum bertolak ke Malang untuk bertanding di fase grup Piala Jendral Sudirman.

''Kami sempat berkomunikasi dengan Sriwijaya FC, Selasa (3/11) dan mereka mengajak uji coba saat berada di Solo. Namun belum ada keputusan apapun soal ajakan itu,'' kata sekretaris PT Persis Solo Saestu, Sapto Joko Purwadi, Rabu (4/11/2015) malam.

Seperti diketahui, duel melawan Singo Edan terpaksa dibatalkan. Penyebabnya, Mahaka Sport and Entertainmen selaku promotor Piala Jendral Sudirman memajukan jadwal pembukaan di Stadion Kanjuruhan Malang yang sedianya berlangsung 14 menjadi 10 November.

Praktis rentan dua hari membuat jadwal skuat Singo Edan cukup mepet dan beresiko cedera. CEO PT Persis Solo Saestu, Paulus Haryoto membenarkan pembatalan tersebut. Pihaknya pada Kamis (2/11/2015) malam telah dihubungi CEO Arema Cronus, Iwan Budianto dan General Manajer, Ruddy Widodo berkait pembatalan tersebut.

PaulusĀ  Haryono berharap pecintak sepak bola Kota Solo untuk bersabar. Dia mengklaim manajemen telah merancang agenda turnamen yang rencananya diikuti beberapa klub Divisi Utama di Jawa Tengah. Di sisi lain ia juga memastikan perayaan HUT ke-92 Persis Solo tetap akan berlangsung meriah. ''Nanti tunggu tanggal mainnya saja. Saat ini masih proses pembahasan dan pematangan,'' tandas Paulus.

Video Populer

Foto Populer