Sukses


Irfan Bachdim Idola Lapangan Hijau, Jennifer Bintang di Tribune

Bola.com, Solo - Puluhan ribu penonton memadati Stadion Manahan, Solo, saat Timnas Indonesia menjamu Malaysia dalam laga uji coba, Selasa (6/9/2016) malam. Hal itu jadi bukti luapan kerinduan publik terhadap aksi bintang lapangan hijau Indonesia.

Laga itu juga ajang pamer aksi pemain timnas yang selama setahun belakangan vakum akibat kisruh sepak bola nasional yang berujung pada sanksi FIFA. Kesempatan malam itu juga tidak dilewatkan para penonton yang hadir di stadion untuk berfoto dengan pemain idola mereka.

Salah satu yang menarik, momen uji coba internasional itu dimanfaatkan penonton di tribune VIP untuk mengabadikan momen dengan foto bersama Jennifer Bachdim.

Istri striker timnas, Irfan Bachdim, itu jadi bintang karena kecantikan dan keramahannya ketika diajak foto bareng, sementara Irfan dielu-elukan berkat penampilan cemerlangnya dengan mencetak gol kedua untuk Timnas Merah-Putih.

Antusiame yang dalam setahun terakhir seolah hilang dari atmosfer sepak bola Indonesia. Melihat kondisi ini, pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, angkat bicara.

"Jika melihat antusiasme penonton seperti itu, ini bukti masyarakat rindu aksi pemain timnas. Sebenarnya ini modal sangat berharga bagi sepak bola Indonesia. Publik tak hanya fanatik dengan klub masing-masing, tapi juga kecintaan kepada timnas," tutur Jafri Sastra.

Jafri menyebut animo itu masih terlihat di Solo. Dia yakin daerah lain sedang menanti kehadiran timnas Garuda menggelar uji coba serupa.

"Safari uji coba yang pernah dilakukan Timnas U-19 patut ditiru. Ini bisa menumbuhkan kecintaan terhadap timnas sehingga publik di daerah merasa memiliki timnas. Ini bisa menambah motivasi para pemain saat terjun di ajang sesungguhnya nanti," kata pelatih yang membawa Mitra Kukar juara Piala Jenderal Sudirman 2015 itu.

 

Video Populer

Foto Populer