Sukses


Prestasi Merosot, Pemain Persib di Timnas Indonesia Ikut Menciut

Bola.com, Bandung - Berstatus sebagai salah satu tim elite, Persib Bandung justru hanya menyumbang sedikit pemain ke Timnas Indonesia. Dari 24 nama yang dipanggil mengikuti pelatnas Piala AFF 2016 di Solo 22-27 September 2016, Maung Bandung hanya menyumbang dua pemain saja: Zulham Zamrun dan Rodolof Yanto Basna.

Sedikitnya jumlah pemain asal Persib sudah terjadi sejak seleksi tahap awal pada bulan Agustus. Selain Zulham dan Yanto Basna, hanya Kim Jeffrey Kurniawan yang sempat dipanggil oleh Alfred Riedl untuk seleksi.

Bandingkan saat Piala AFF 2014. Maung Bandung yang berstatus sebagai juara Indonesia Super League 2014 menyumbang enam pemain. Mereka antara lain I Made Wirawan (kiper), Achmad Jufriyanto, Hariono, Firman Utina, M. Ridwan (gelandang), dan Sergio van Dijk (striker).

Merosotnya prestasi Persib pada ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo jadi salah satu penyebab tereduksinya jumlah pemain klub tersebut ke Tim Merah-Putih. Persib saat ini bercokol di posisi sembilan klasemen sementara dengan koleksi 27 poin dari 19 pertandingan.

Mereka tergopoh-gopoh mengejar Madura United, Arema Cronus, serta Sriwijaya FC yang bersaing ketat di jajaran atas klasemen.

Penurunan prestasi Tim Pangeran Biru berimbas pada menurunnya performa pemain secara individu. Pemain-pemain kelas top macam Sergio van Dijk, I Made Wirawan, Hariono, yang terhitung pelanggan Timnas Indonesia, rapornya ikutan jeblok.

Sergiovan Dijk misalnya. Striker berdarah Belanda tersebut baru mencetak tiga gol. Padahal, di klub sebelumnya Suphanburi FC, ia mencetak 14 gol di Liga Thailand 2014. "Saya amat ingin membela Timnas Indonesia, tapi saya paham jika Coach Alfred Riedl tidak memanggil saya. Fokus saya saat ini mengembalikan bentuk permainan terbaik," kata pemain kelahiran 6 Augustus 1982.

Di sisi lain, Alfred Riedl melakukan peremajaan di skuat Garuda. Ia banyak memanggil pemain muda potensial. Bicara pemain belia, di Persib sejatinya banyak memiliki pemain berusia muda, seperti Gian Zola, Febri Haryadi, Jujun Saepulloh, dan Rahmat Hidayat. Sayangnya, tenaga mereka jarang dimaksimalkan.

Mereka hanya dijadikan penghias bangku cadangan oleh pelatih Djadjang Nurdjaman. "Saya harus berpikir realistis. Manajemen ingin Persib berada di jajaran papan atas. Saya butuh pemain matang pengalaman. Pemain muda belum siap dipasang secara reguler sebagai pilar inti," ungkap Djanur.

Jangan heran kalau kemudian jumlah pemain Maung Bandung yang ikut pelatnas Tim Merah-Putih sedikit. Alfred Riedl tidak berniat memanggil pemain selain Zulham Zamrun dan Yanto Basna, sekalipun ia bisa saja memanggil pemain lebih daripada jumlah tersebut karena pelatnas digelar saat kompetisi TSC 2016 tengah libur PON Jabar.

2 dari 2 halaman

Daftar Pemain Pelatnas Timnas Indonesia

Daftar 24 Pemain Timnas Indonesia

Kiper
Andritany Ardhiyasa (Persija Jakarta), Dian Agus Prasetyo (Pusamania Borneo FC), Teguh Amiruddin (PS TNI)

Bek
Indra Kahfi Ardyaksa (Bhayangkara FC), Fachruddin Wahyudi Aryanto (Sriwijaya FC), Muhammad Abduh Lestaluhu (PS TNI), Beny Wahyudi (Arema Cronus), Abdul Rachman (Persiba Balikpapan), Dominggus Fakdawer (Persipura), Rudolof Yanto Basna (Persib Bandung), Hansamu Yama Pranata (Barito Putera)

Tengah
Rizki Rizaldi Pora (Barito Putera), Bayu Pradana Andriatmoko, Septian David Maulana (Mitra Kukar), Irsyad Maulana (Semen Padang), Zulham Malik Zamrun (Persib Bandung), Ichsan Kurniawan (Sriwijaya FC), Evan Dimas Darmono (Bhayangkara FC), Dedi Kusnandar (Sabah FA), Arthur Barrios Bonai (Perseru Serui),

Depan
Irfan Haarys Bachdim (Consodole Sapporo), Boaz Solossa (Persipura Jayapura), Lerby Eliandry Pong Babu (Pusamania Borneo FC), Ferdinand Alfred Sinaga (PSM Makassar)

Video Populer

Foto Populer