Sukses


Dapat Prioritas dari AFC, PSSI Bidik Tuan Rumah AFC U-19 2018

Bola.com, Jakarta - Sekjen AFC, Dato Windsor Jhon, mengunjungi Indonesia bersama tujuh direktur AFC pada 6 dan 7 Februari 2017. AFC berjanji memberikan prioritas kepada PSSI dan sepak bola Indonesia dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh AFC. PSSI pun membidik menjadi tuan rumah Piala Asia U-19 2018.

AFC datang ke Indonesia untuk mendengarkan pemaparan rencana strategis PSSI. Selain itu Dato Windsor Jhon dkk. juga datang menjelaskan program AFC yang bisa dimanfaatkan oleh Indonesia untuk membantu perkembangan sepak bola di Asia.

AFC pun mengidentifikasi permasalahan sepak bola di Indonesia dan akan membantu mencari solusi terkait penerapan lisensi klub, percepatan lisensi pelatih AFC dan wasit AFC, pengembangan sisi teknis, dan percepatan pengembangan pemain muda beserta kompetisi sepak bolanya.

"Tujuan kami ke sini untuk bekerja sama dengan PSSI agar mencapai potensi yang kami inginkan. AFC akan membantu PSSI untuk membangun sepak bola Indonesia supaya kompetensi yang diinginkan bisa tercapai. Indonesia akan mendapat prioritas langsung dalam setiap kegiatan AFC. Semua program akan ditawarkan, termasuk menjadi tuan rumah pertandingan dan turnamen yang diselenggarakan AFC dan Indonesia mendapatkan prioritas itu," ujar Dato Windor Jhon di Kantor PSSI, Selasa (7/2/2017).

"Selain memberikan peluang kepada Indonesia untuk menjadi tuan rumah turnamen atau pertandingan, kami juga menawarkan program-program lain, seperti memberi peluang kepada Indonesia untuk membangun lapangan kecil untuk program grassroot," imbuhnya.

Ia menambahkan, AFC juga bisa membantu mendatangkan tenaga ahli untuk pengembangan, baik pelatih, wasit atau lainnya. Selain itu, AFC juga menyediakan live streaming pertandingan-pertandingan sepak bola usia muda yang bisa dimanfaatkan PSSI.

"Banyak stasiun televisi tidak menyiarkan pertandingan itu karena tak ada nilai komersilnya, dan kami bisa membantu untuk menyalurkannya melalui live streaming," lanjut Sekjen AFC itu.

Bicara soal menjadi tuan rumah kegiatan AFC, Sekjen PSSI, Ade Wellington, mengungkapkan, Piala Asia U-19 2018 yang digelar pada Oktober 2018 menjadi pilihan. Ade mengatakan Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi telah mengarahkan persiapan untuk menjadi tuan rumah selepas Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018.

"Apa yang ditawarkan kepada PSSI adalah pada 2018 ada dua kegiatan, yaitu Kejuaraan Asia U-19 dan U-16. Melihat jadwal, Kejuaraan Asia U-16 ada pada September, sementara U-19 ada di Oktober. Sepintas Ketua Umum PSSI mengarahkan kami untuk mengajukan Piala Asia U-19 pada Oktober karena waktunya yang tepat setelah Indonesia menjadi tuan rumah Asian Games 2018 pada Agustus. Ada waktu satu atau dua bulan untuk persiapan. Semoga proposal kami masih ditunggu dan bisa segera masuk untuk menjadi tuan rumah Piala Asia U-19 2018," ujar Ade Wellington.

 

Video Populer

Foto Populer