Sukses


Arema Gelar Uji Coba Pertama Melawan Klub Liga 1

Bola.com, Malang - Setelah melewati fase latihan fisik, Arema FC langsung berencana untuk uji coba. Tak tanggung-tanggung, tim kebanggaan warga Malang Raya ini akan bertanding dengan klub Liga 1 pada awal Januari 2018.

Uji coba ini sekaligus sebagai persiapan untuk menghadapi Piala Presiden yang dihelat pada bulan depan.Namun Arema masih belum menyebutkan tim mana yang akan jadi lawan. Ada beberapa tim asal Jawa Timur, seperti Madura United, Persela Lamongan atau Persebaya Surabaya.

"Rencananya memang lawan klub Liga 1. Masih dipertimbangkan klub lawannya siapa. Kami sengaja langsung agendakan ujicoba berat. Tapi perlu diingat, tim ini masih berproses dengan komposisi baru," kata pelatih Arema, Joko 'Getuk' Susilo.

Uji coba itu baru tes awal dan belum bisa jadi ukuran permainan Arema untuk musim depan. Namun tim pelatih Singo Edan juga ingin melihat sejauh mana hasil dari persiapan selama ini. Selain itu, Getuk ingin melihat beberapa celah yang masih perlu dibenahi.

"Persiapan selama ini kan belum komplit dari segi pemain. Tapi semoga saat ujicoba bulan depan sudah lebih lengkap," imbuhnya.

Sampai saat ini, masih ada beberapa slot pemain baru yang belum terisi. Seperti striker asing dan kiper. Namun Getuk optimis para pemain baru sudah datang saat ujicoba.

"Manajemen sudah memberikan apa yang diinginkan tim pelatih. Mulai dari komposisi pemain sampai kebutuhan staff kepelatihan. Jadi sekarang kami harus memperlihatkan kinerja awal. Tidak masalah jika Aremania mau memberikan penilaian di uji coba pertama nanti. Tapi sekali lagi kami masih berproses untuk menjadi lebih baik," tegas pelatih kelahiran Cepu, 47 tahun silam.

Dengan tim baru bentukan Getuk, Aremania memiliki beragam penilaian. Ada yang mengatakan Arema mirip dengan skema perekrutan tim juara ISL 2010 karena pemain baru yang didatangkan bukan berdasarkan nama besar. 

Video Populer

Foto Populer