Sukses


Live Streaming Liga 1 2018 di Indosiar: Bali United Vs Persib

Bola.com, Gianyar - Bali United menjamu Persib Bandung dalam pertandingan pekan ke-11 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (27/5/2018) malam. Bali United kehilangan cukup banyak pemain dalam pertandingan ini, tapi tetap mengincar tiga poin di depan Semeton Dewata.

Bali United masih harus kehilangan Irfan Bachdim yang mengalami cedera. Sementara itu, Nic van der Velden juga tak akan bisa bermain karena harus menjalani akumulasi kartu. Ilija Spasojevic, Yabes Roni, dan Milos Krkotic masih harus dipantau situasinya hingga latihan terakhir.

Kehilangan cukup banyak pemain penting tentu sesuatu yang merugikan. Namun, pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, tetap merasa yakin timnya akan mampu mengatasi permainan Persib Bandung dengan mengandalkan pemain-pemain pengganti yang juga memiliki motivasi besar untuk menang.

Bali United juga mewaspadai ancaman Persib Bandung yang berhasil meraih kemenangan dalam dua pertandingan terakhir mereka. Widodo Cahyono Putro pun menegaskan timnya harus bekerja keras untuk bisa memastikan tiga poin menjadi milik mereka.

Sementara itu, Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez meminta anak asuhnya untuk tetap mewaspadai tim asuhan Widodo C. Putro meski beberapa pemainnya absen. Bahkan pelatih asal Argentina ini menyatakan pasukannya akan tetap kesulitan menghadapi tim seperti Bali United. Itu karena semua amunisi tim Laskar Serdadu Tridatu tersebut kata dia kualitasnya.

Pelatih berusia 61 tahun ini tetap mengapungkan target kemenangan di pertandingan penting kontra Bali United demi menaikan posisi diklasemen sementara Liga 1 2018.

Laga antara  Bali United dengan Persib Bandung akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Minggu (27/5/2018) mulai pukul 20.30 WIB. Pembaca Bola.com bisa menikmatinya di Indosiar atau secara live streaming lewat tautan di bawah ini:

2 dari 2 halaman

Live Streaming Indosiar

Gelandang Bali United, Fadil Sausu, menilai timnya memiliki peluang yang terbuka lebar untuk lolos dari fase grup Piala AFC 2018. (Twitter/@BaliUtd)

Untuk link Live Streaming Indosiar Bali United vs Persib Bandung bisa klik di sini.

Video Populer

Foto Populer