Sukses


Sadney Bukan Satu-satunya Pemain PSMS yang Dievaluasi

Bola.com, Medan - PSMS Medan memberi kejutan pada laga terakhir Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak sebelum jeda lebaran. Manajemen tim Ayam Kinantan memutuskan mendepak striker asal Namibia, Sadney Urkhob, usai laga melawan Persib Bandung di Stadion Teladan, Medan, Selasa (5/6/2018).

CEO PSMS, Doddy Thahir memberikan keterangan terkait keputusan melepas Sadney. Keputusan itu disebabkan karena sang penyerang tersebut tak kunjung menampilkan performa terbaik alias mandul. Performa Sadney dinilai tak memuaskan dan baru mencetak sebiji gol dari 13 pertandingan.

"Bukan saja Sadney. Menjelang putaran pertama berakhir kami juga akan melakukan evaluasi kepada para pemain yang tidak memiliki kontribusi," kata Doddy di Medan, Rabu (6/6/2018).

Sejatinya, tanda-tanda dicoret sudah tercium dalam beberapa laga sebelum dihajar Persib Bandung. Sadney tak dibawa saat PSMS Medan melawat ke markas Borneo FC pekan lalu. Pemain yang pernah merumput di Liga Thailand itu disebut memiliki masalah pribadi ditambah performa yang tak kunjung membaik.

Pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, menegaskan keputusan pencoretan Sadney murni karena alasan teknis. Apalagi dalam beberapa pertandingan terakhir, posisi sang striker diisi Antoni Putro Nugroho yang tampil cukup baik.

"Karena performanya tidak memuaskan saja, termasuk kontribusi minim untuk PSMS sehingga diputus kontrak. Untuk pengganti nanti kami bicarakan lebih lanjut," ucap pelatih yang akrab disapa Djanur itu.

Video Populer

Foto Populer