Sukses


Liga 3: Ditahan Persewar, Persik Harus Kerja Keras pada 2 Laga Tersisa

Bola.com, Kediri - Persik Kediri ditahan imbang Persewar Waropen 1-1 pada babak 8 Besar Grup Timur Liga 3 2018 yang digelar di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Minggu (16/12/2018).

Hasil ini kerugian besar bagi tuan rumah yang didukung ribuan penonton di stadion. Persik langsung menggebrak sejak menit pertama. Namun banyak peluang yang tak mampu dikonversi menjadi gol.

Ketika babak kedua berjalan 47 menit, Septian Satria Bagaskara mencetak gol karena blunder yang dilakukan kiper Persewar Singgih Dwi Gusela yang gagal menepis bola. Tim tamu membalas lewat gol sundulan kepala yang dicetak Ofri Halitopo menit 55.

"Kami bersyukur pada Tuhan yang memberi hasil ini. Kami sengaja memanfaatkan serangan dengan bola-bola panjang lewat serangan balik cepat. Karena kami punya dua sayap yang larinya cepat," kata Carolino Ivakdalam.

Asisten pelatih Persik, Johan Prasetyo Wibowo menyebut hasil ini sangat mengecewakan. Persik harus bekerja keras pada dua laga tersisa melawan Celebest FC dan Persatu Tuban.

"Beban kami jelas berat. Tadi kami punya banyak peluang. Tapi hanya satu gol yang bisa masuk. Soal gol, anak-anak telat mengantisipasi serangan balik lawan," jelas Johan.

Video Populer

Foto Populer