Sukses


Cerita Danilo Fernando Tentang Persiapan Matang PSS Sebelum Shopee Liga 1 2020 Ditunda Lagi

Bola.com, Sleman - Banyak klub yang seperti melakukan pekerjaan sia-sia dalam menyambut lanjutan Shopee Liga 1 2020. Betapa tidak, sebagian besar tim melakukan persiapan yang panjang dan matang, nyatanya kompetisi tetap tidak dapat bergulir sesuai jadwal.

Seperti yang dialami PSS Sleman, dalam waktu sekitar satu bulan mereka melakukan persiapan. Mulai dari memanggil para pemain dan mematangkan program latihan secara intensif.

Bahkan PSS berkesempatan menandai dibukanya lanjutan kompetisi, dengan menjamu Persik Kediri pada 1 Oktober lalu. Namun sayangnya rencana itu sirna, karena pemerintah melalui kepolisian tidak memperbolehkan pertandingan di masa pandemi COVID-19.

Manajer tim PSS Sleman, Danilo Fernando belum lama ini buka-bukaan mengenai masa persiapan timnya menyambut lanjutan Shopee Liga 1. Persiapan yang begitu matang, harus tertunda hingga batas waktu yang tidak dapat ditentukan.

Meski lama menjalani masa persiapan, PSS belum satu kali pun melakoni laga pemanasan. Kondisi di tengah pandemi menjadi bahan pertimbangan manajemen klub, untuk tidak menggelar uji coba.

"Dari manajemen dan tim pelatih sudah diskusi soal uji coba. Memang ada sisi positifnya yakni dapat pembelajaran dan evaluasi tim. Adakah peningkatan atau membenahi kekurangan baik tim maupun individu," terang Danilo Fernando dalam kanal YouTube PSS TV belum lama ini.

"Tapi kondisi pandemi COVID-19, ada sebuah resiko di situ, masing-masing punya protokol kesehatan yang sangat ketat. Itulah resikonya kondisi lawan seperti apa, kalau memungkinkan semua tim menerapkan swab test sebelum uji coba, lebih baik. Tapi tidak memungkinkan karena biaya," bebernya.

Dengan tidak adanya agenda uji coba resmi dengan sesama kontestan Liga 1 atau klub profesional lainnya, membuat Irfan Bachdim dkk. lebih mengoptimalkan latihan rutin di lapangan Yogyakarta Internasional School (YIS).

"Ada beberapa tim yang sudah di DIY, tapi izin pertandingan (uji coba) sulit, akhirnya tetap berlatih seperti biasa," ungkap Danilo.

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Psikis Pemain Terganggu

Pria asal Brasil tersebut tak memungkiri seluruh pemain PSS dilanda kejenuhan. Menurutnya banyak pemain yang selalu bertanya-tanya kapan bisa bertanding lagi dalam sebuah kompetisi resmi.

Selain itu, ditundanya Shopee Liga 1 2020 sampai waktu yang tidak pasti, membuat tim terpukul, satu di antaranya dari sisi finansial. Mantan pemain Persebaya Surabaya dan Persik Kediri itu berharap kompetisi segera digelar dengan format yang masih sama seperti semula dan berakhir pada bulan Maret mendatang.

"Kondisi pemain, mau tidak mau mereka ikut terpukul secara psikis, karena berharap dan persiapan maksimal satu bulan, mental dan fisik sudah siap tapi tertunda lagi," jelas Danilo.

"Selalu bertanya sebenarnya kompetisi jalan atau tidak, mengingat penghasilan utama sebagian besar dari sepak bola," tegasnya. 

 

Sumber: YouTube PSS TV

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer