Sukses


BRI Liga 1: Setelah Diterjang COVID-19, Madura United Siap Menghantam Persela

Bola.com, Denpasar - Madura United sedang dalam masa pemulihan setelah 19 pemain dinyatakan positif COVID-19. Belum ada kabar terbaru soal pengurangan itu, tapi mereka siap tempur menghadapi pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022.

Tim berjulukan Laskar Sape Kerap itu bakal berjumpa dengan sesama klub Jawa Timur, Persela Lamongan, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu (5/2/2022). Duel ini masih akan digelar sesuai jadwal.

“Semua pemain sudah siap untuk main besok, siapa harus main, kami tunggu PCR saja,” kata Osvaldo Lessa, asisten pelatih Madura United, dalam jumpa pers jelang laga, Jumat (4/2/2022).

Sebelumnya, badai COVID-19 memaksa Madura United menunda pekan ke-22 lalu. Mereka seharusnya menghadapi Persipura Jayapura pada Selasa (1/2/2022).

Kini, para pemain Madura United diminta tidak terlalu larut dalam penurunan mental setelah insiden tersebut. Mereka harus tetap bertanding dan memetik angka seandainya jumlah pemain negatif memenuhi syarat untuk bertanding.

“Semua tahu tanggung jawab kami tinggi sekali. Kami mempunyai target tinggi di BRI Liga 1 musim ini. Kami percaya Madura baik sekali. Ada pemain berkualitas, pemain muda, dan pemain senior,” ujar Osvaldo Lessa.

 

2 dari 3 halaman

Persela Masih Limbung

Momen perjumpaan dengan Persela ini harus bisa dimanfaatkan Madura United untuk mendulang poin penuh. Sebab, tim lawan masih dalam kondisi terpuruk di BRI Liga 1. Persela tercatat belum menang dalam 13 laga terakhir secara berturut-turut.

Seperti kontestan BRI Liga pada umumnya, Lessa tidak akan menganggap remeh tim lawan meski di atas kertas Madura United diunggulkan.

“Tim Persela bagus, saya sudah lihat, ada banyak pemain senior, pemain muda juga, kualitas tinggi, tapi untuk kami dapat target kami tidak usah takut apapun,” imbuh asisten pelatih berpaspor Brasil tersebut.

Dari catatan pertemuan, kedua tim telah saling berhadapan sebanyak 12 kali di semua ajang. Hasilnya, Madura United jauh lebih unggul dengan memenangi enam laga di antaranya, berbanding Persela yang hanya dua kali menang.

3 dari 3 halaman

Posisi Persela dan Madura United Saat Ini

Video Populer

Foto Populer