Sukses


Arthur Irawan Ingin Penggawa Persik Beri Kesan Spesial kepada Ronaldinho di Trofeo Meet the Star

Bola.com, Kediri - Persik Kediri bakal beraksi di Trofeo Meet the Star bersama Arema FC dan RANS Nusantara FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (26/6/2022). Hajatan yang digagas oleh pemilik RANS Nusantara FC, Raffi Ahmad, itu menghadirkan megabintang dunia asal Brasil, Ronaldinho.

Arthur Irawan, yang merupakan pemain Persik Kediri sekaligus pemilik PT Astra Asia Global, pemegang saham mayoritas klub berjulukan Macan Putih itu, menginginkan rekan setimnya mengeluarkan kemampuan terbaik ketika menghadapi Ronaldinho nanti.

"Kami harus memanfaatkan momen ini untuk mencari pengalaman dari superstar seperti Ronaldinho. Belum tentu tiga atau lima tahun ke depan, kita bisa bermain satu lapangan dengan pemain kelas dunia," ujar pemain Persik Kediri yang bisa bermain sebagai bek sayap maupun gelandang bertahan ini.

 

 

2 dari 4 halaman

Merasa Terhormat

Arthur Irawan mewakili pemain menyampaikan apresiasi tinggi kepada manajemen RANS Nusantara FC dan Arema FC yang berkenan turut mengundang Persik Kediri dalam gelaran trofeo tersebut.

"Bagi kami, ini adalah sebuah kehormatan bisa diundang dalam event ini. Saya pribadi sangat respek dengan Ronaldinho. Kariernya luar biasa. Semoga ini bisa menjadi inspirasi bagi pemain muda Persik dalam meniti karier profesional," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Harus Tampil Mengesankan

Maka dari itu, Arthur Irawan pun meminta Faris Aditama dkk. memberikan kesan khusus kepada Ronaldinho di Trofeo Meet the Star nanti.

"Siapa pun pemain yang nanti diturunkan oleh Coach Javier Roca, saya meminta mereka untuk tampil maksimal," ujar Arthur Irawan.

"Berikan kesan positif dan spesial kepada Aremania, khususnya Ronaldinho. Kita perlihatkan bahwa Persik adalah klub besar di Indonesia," tutur pemain yang juga pemilik saham di Persik Kediri itu.

4 dari 4 halaman

Posisi Akhir Persik di BRI Liga 1 2021/2022

Video Populer

Foto Populer