Sukses


Liga 1: Arema FC Masih Berburu Winger Lokal, Sinyal Ilham Udin Dilepas?

Bola.com, Malang - Arema FC sudah melakukan persiapan untuk menyambut Liga 1 2023/2023. Setelah melakukan seleksi dan merekrut lima pemain dari Liga 2, mereka masih butuh tambahan amunisi di sektor winger.

Rencana perburuan pemain itu disampaikan asisten pelatih Arema FC, I Putu Gede Swisantoso.

“Kami masih butuh winger, karena tinggal punya Dendi Santoso dan Tito Hamzah. Selain itu, masih menunggu beberapa pemain yang sedang bernegosiasi. Ada pemain dari Liga 1 juga,” terang pelatih berusia 49 tahun ini, Jumat (5/5/2023). 

Jika mengacu dari skuad musim lalu, sebenarnya masih ada Ilham Udin Armaiyn. Namun mantan pemain PSM Makassar itu tidak disebut oleh tim pelatih. Padahal kontraknya bersama Arema masih tersisa satu musim ke depan.

Tanda-tanda Ilham Udin tidak diperpanjang sudah terlihat belakangan ini. Dia tidak muncul dalam sesi latihan. Kabarnya, Ilham tidak dihubungi oleh manajemen Arema FC. Hanya saja dia enggan berkomentar lebih lanjut.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Masih Mengambang

Artinya, statusnya Ilham Udin masih mengambang. Di satu sisi dia masih punya kontrak satu musim lagi.

Namun, di sisi lain, manajemen Arema tidak menghubunginya untuk kembali. Padahal beberapa barangnya masih tertinggal di mess pemain Arema. Saat ini, Ilham berada di kampung halamannya, Ternate.

Jika melihat performa Ilham musim lalu, bisa dibilang dia punya kontribusi lumayan. Dari 27 pertandingan, winger kiri ini mencetak 3 gol dan 2 assist. Statistiknya tertinggi dibandingkan pemain sayap Arema lainnya.

 

3 dari 4 halaman

Sengaja

 

Sebenarnya bukan hanya Ilham Udin yang statusnya mengambang. Pemain lain seperti Andriyas Francisco, Syaeful Anwar, dan beberapa nama lain masih belum mendapat kepastian dari manajemen Arema.

Meskipun kontrak mereka sudah berakhir, Arema belum memberikan opsi surat keluar atau perpanjangan.

Mereka belum bisa ancang-ancang berlabuh ke klub lain. Namun dari informasi yang diterima Bola.com, manajemen Arema sengaja belum merilis pemain yang dilepas. Jika gagal mendapatkan pemain bidikan, pemain lama akan kembali dikontrak. 

 

4 dari 4 halaman

Yuk Intip Posisi Akhir Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer