Sukses


Transfer Liga 1: Perpanjang Kontrak Muhammad Ridwan, Persaingan Penjaga Gawang PSS Sleman Makin Ketat

Bola.com, Sleman - PSS Sleman kembali mengamankan jasa pemain mereka musim lalu. Terbaru, klub berjulukan Super Elang Jawa itu memperpanjang kontrak penjaga gawang, Muhammad Ridwan.

Perpanjangan kontrak M. Ridwan diumumkan manajemen PSS Sleman lewat media sosial klub pada Rabu (10/5/2023) pagi. Kiper berusia 32 tahun itu tampil cukup apik di Liga 1 musim 2022/2023.

Dia mampu menggantikan peran penjaga gawang utama PSS, Ega Rizky Pramana yang dibekap cedera panjang. Kiper kelahiran Tangerang itu bermain sebanyak 20 kali dari 34 laga.

Mencatatkan tujuh clean sheet serta kebobolan 23 kali di BRI Liga 1 2022/2023. Kalau bukan karena cedera, mantan penjaga gawang Madura United selalu menjadi pilihan utama Seto Nurdiyantoro. Ini sekaligus menjadi musim kedua M. Ridwan berseragam PSS Sleman.

"Masih akan setia menjadi pilar terakhir di bawah mistar Super Elja! M. Ridwan is still green," tulis PSS Sleman di akun Instagram resmi.

2 dari 4 halaman

Punya 3 Penjaga Gawang

M. Ridwan menjadi penjaga gawang kedua yang mendapat sodoran perpanjangan kontrak. Sebelumnya manajemen PSS Sleman telah memperpanjang kontrak kiper muda jebolan akademi, Dimas Fani Firmansyah.

Sementara satu nama lainnya yakni Anthony Pinthus. Kiper Timnas Filipina itu baru saja didatangkan PSS Sleman di bursa transfer musim depan. Hadirnya Pinthus tentu akan membikin persaingan di posisi penjaga gawang semakin ketat.

3 dari 4 halaman

Ikat 22 Pemain

PSS Sleman sudah punya 22 pemain yang dipastikan menjadi pilar mereka di Liga 1 musim depan. Jumlah ini sesuai daftar pemain yang telah dirilis manajemen klub.

Perinciannya 15 pemain merupakan muka lama. Mereka adalah Ifan Nanda Pratama, Kim Jeffrey Kurniawan, Dimas Fani Firmansyah, Saddam Emiruddin Gaffar, Arlan Agma Dinata, Muhammad Fariz, dan Hokky Caraka Bintang Briliant.

Kemudian Riki Dwi Saputro, Derry Rachman Noor, Kevin Gomes, Ricky Ricardo Cawor, Todd Rivaldo Ferre, dan Haris Tuharea, Muhammad Ridwan, serta Yevhen Bokhashvili.

Sementara sisanya adalah pemain baru. Antara lain Esteban Vizcarra, Jonathan Bustos, Kei Sano, dan Wahyudi Hamisi. Adapula Anthony Pinthus, Thales Lira de Matos, serta I Nyoman Ansanay.

4 dari 4 halaman

Rumor Transfer

Public Relations PSS Sleman, James Purba membeberkan jumlah pemain PSS masih akan bertambah. Dalam waktu dekat sederet pemain musim lalu, plus beberapa amunisi anyar akan kembali dirilis manajemen Laskar Sembada.

Sesuai regulasi, PSS Sleman bakal menggenapkan kuota 35 pemain musim depan. Para pemain ini akan diumumkan secara bertahap.

Ada sejumlah pemain yang santer diisukan merapat ke Bumi Sembada. Yang terbaru yakni mantan bek muda Persebaya Surabaya, Alta Ballah. Beberapa nama lainnya ada Birrul Walidain, Miftah Anwar Sani, hingga Wulf Horota.

"Kami sambil berjalan akan umumkan beberapa pemain lagi yang bertahan. Cuma sudah aman sih dan pemain baru juga ada lagi ditunggu saja, intinya kami sudah siap kalau untuk dari segi pemain menyongsong musim baru," papar James Purba.

Video Populer

Foto Populer