Sukses


BRI Liga 1: Sulit Bersaing, Persik Pinjamkan Eks Striker Timnas Indonesia U-19 ke Persita

Bola.com, Jakarta - Persik Kediri memanfaatkan bursa transfer kedua BRI Liga 1 2023/2024 dengan meminjamkan Rendy Juliansyah ke Persita.

Kebijakan ini dilakukan agar eks striker Timnas Indonesia U-19 itu mendapat menit bermain untuk menjaga performanya di masa datang.

Pada putaran pertama lalu, pemain asal Tangerang Selatan ini hanya dua kali tampil selama 21 menit. Rendy Juliansyah juga sulit bersaing dengan penyerang asing seperti Flavio Silva dan Jefinho.

Belum lagi berebut slot utama dengan pemain senior lokal semisal M. Khanafi dan Miftahul Hamdi.

Dari sisi usia, sebenarnya Rendy Juliansyah bisa mengisi jatah pemain U-23. Tapi posisi itu lebih banyak diberikan kepada M. Supriadi dan Jeam Kelly Sroyer yang beroperasi di sektor sayap.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Tambah Pengalaman

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengatakan keputusan untuk meminjamkan pemain kelahiran 27 Juli 2002 ini guna menambah pengalaman.

"Saya bersama manajemen duduk bersama dan memutuskan untuk meminjamkan Rendy agar dia lebih banyak mendapat kesempatan bermain," kata Rospide.

"Sebagai pemain muda yang memiliki kontrak jangka panjang di Persik, kami berharap agar Rendy dapat meningkatkan kualitas dan pengalaman kedepannya," katanya.

 

3 dari 4 halaman

Pinjamkan Pemain

Rendy Juliansyah memang terikat kontrak dengan Persik hingga 2025 mendatang. Sejak didatangkan di awal musim 2022/2023 lalu, Rendy kerap menjadi supersub.

Selama bermain, dia telah mencetak satu gol serta tiga assist. Sebelumnya, di awal musim ini, Persik juga telah meminjamkan sejumlah pemain muda lainnya ke klub Liga 2 yakni Bagas Satrio, Jordan Zamorano, Oky Kharisma, dan JJ Arrongear ke Nusantara United. Sementara Sutan Zico dan Roger Bichario ke Persipa Pati.

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer