Sukses


Shin Tae-yong Puji Habis Timnas Indonesia yang Cukur Vietnam 3-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.com, Hanoi - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memuji habis para pemainnya menyusul kemenangan telak di kandang Timnas Vietnam dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia mencukur Vietnam 3-0 dalam partai keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, pada Selasa (26/3/2024) malam WIB.

Tim berjulukan Skuad Garuda itu membuka keunggulan lewat Jay Idzes pada menit kesembilan. Menerima umpan sepak pojok dari Thom Haye, tandukan bek berusia 23 tahun itu menghujam gawang Vietnam.

Ragnar Oratmangoen membawa Timnas Indonesia menjauh pada menit ke-23. Meliuk-liuk di sisi kiri lini pertahanan Vietnam, pemain asal Fortuna Sittard itu melepaskan tendangan keras yang meluncur ke gawang lawan.

2 dari 3 halaman

Putus Rekor Tidak Pernah Menang 20 Tahun

Pada menit ke-90+8, Ramadhan Sananta menutup pembantaian Timnas Indonesia atas Vietnam. Memanfaatkan bola rebound, striker berusia 21 tahun itu tinggal menyosor bola ke gawang lawan.

Kemenangan ini memutus rekor tidak pernah menang Timnas Indonesia di markas Vietnam setelah terakhir kali terjadi di Piala AFF 2004. Ketika itu, Skuad Garuda juga mengalahkan tuan rumah 3-0.

"Sehari sebelum pertandingan, saya sudah menyebutkan bahwa rekor ini akan berubah. Jadi semua rekor bakal berubah," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers setelah laga.

3 dari 3 halaman

Sapu Bersih atas Vietnam

Timnas Indonesia menyapu bersih dua partai dengan Vietnam di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sebelumnya, Skuad Garuda membungkam Nguyen Tien Linh dkk. 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 21 Maret 2024.

"Suatu hari nanti beberapa rekor juga bisa terpecahkan. Saya pikir Vietnam kalah melawan kami di kandang Timnas Indonesia, jadi mungkin suasana tim mereka menurun," ucap Shin tae-yong.

"Kami juga mendapatkan beberapa situasi keberuntungan hari ini. Selain itu, pemain kami melakukan yang terbaik. Mereka benar-benar bermain dengan baik," terang Shin Tae-yong.

Video Populer

Foto Populer