Sukses


Pemain Asing Persita asal Korea Selatan Ini Ceritakan Momen Sulit di BRI Liga 1 2023/2024

Bola.com, Tangerang - Bae Sin Yeong jadi salah satu pemain asing yang masih dipertahankan manajemen Persita Tangerang untuk BRI Liga 1 2023/2024. 

Praktis pada tiga musim terakhir, pemain asal Korea Selatan ini selalu memperkuat tim yang berbasis di Kabupaten Tangerang ini. 

Sayangnya saat tampil di lapangan, pemain berusia 31 tahun ini merasa ia tak tampil maksimal dalam menjalani musim ketiganya bersama Pendekar Cisadane.

Cedera harus memaksanya absen hingga satu bulan lebih di awal musim. "Saya mendapat cedera di awal musim dan saat kembali ke lapangan sangat tidak mudah," kata Bae Sin Yeong

"Sulit untuk mengembalikan bentuk permainan, namun saya tidak menyerah. Saya selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi tim ketika tampil di lapangan dan tentu senang bisa terus berada di klub ini," tambahnya. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tidak Maksimal

Sepanjang musim 2023/24, Bae Sin Yeong tampil sebanyak 26 laga, tentu jumlah ini mengalami penurunan ketimbang dua musim sebelumnya.

Di mana pemain kelahiran Gimcheon ini bermain dalam 32 pertandingan di masing-masing musim 2021/22 dan 2022/23.

"Saya harap kami sebagai tim bisa tampil jauh lebih baik pada musim depan. Dan tentu saya ingin berkontribusi lebih banyak di lapangan, membantu tim untuk meraih kemenangan dan finish di posisi terbaik pada akhir musim," papar Bae Sin Yeong.

3 dari 3 halaman

Menjadi Ayah

Pada pertandingan terakhir Persita melawan Bali United pada 30 April 2024 lalu, kabar baik datang untuk Bae Sin Yeong.

Selain Persita sukses meraih kemenangan dengan skor 4-2 dari Bali United, Bae Sin Yeong dan sang istri baru saja dikaruniai putra pertamanya yang lahir di Korsel, dirinya pun sangat senang dan bersyukur bisa menjadi seorang ayah. Jeda musim kali ini, ia manfaatkan untuk membantu sang istri dalam mengasuh sang buah hati.

"Senang rasanya bisa menjadi seorang ayah dan menjalani peran baru dalam mengasuh bayi kami bersama. Saat ini saya merasa sepakbola tidak selamanya sulit, karena menjadi orang tua lebih sulit daripada bermain," ujar Bae Sin Yeong.

"Ini akan menjadi pengalaman baru bagi saya, namun saya akan belajar dan menjadi seorang ayah yang baik bagi keluarga kecil kami," lanjutnya.

Video Populer

Foto Populer