Sukses


Fakta Menarik soal Hari Pertama Premier League 2015-2016

Bola.com, London - Berikut ini adalah sejumlah fakta menarik dari hari pertama Premier League 2015-2016, Sabtu (8/8/2015).

1. Gol perdana pada Premier League 2015-2016 tercipta pada laga antara Manchester United dan Tottenham Hotspur, di Old Trafford. MU menang 1-0 berkat gol bunuh diri Kyle Walker pada menit ke-22. Ini adalah pertama kalinya gol bunuh diri menjadi gol perdana dalam satu musim Premier League.

2. Dengan gol bunuh diri Kyle Walker itu, Spurs dua kali kebobolan oleh pemain sendiri sepanjang sejarah pertemuan dengan MU pada era Premier League. Gol bunuh diri pertama terjadi pada 10 Agustus 1997, yang berakhir 2-0 untuk MU. Gol pertama dicetak Nicky Butt pada menit ke-82, sementara gol kedua diciptakan pemain Spurs Ramon Vega pada menit ke-83.

2. Dengan kemenangan atas Spurs, Sabtu (8/8/2015), MU telah memenangi laga pertama mereka di Premier League sebanyak lima kali dalam tujuh musim terakhir.

3. Miguel Layun adalah pemain Watford pertama yang mencetak gol di Premier League sejak Marlon King melakukannya pada Mei 2007 alias 3009 hari yang lalu.

4. Sejak usim 2013-2014, Rudy Gestede yang membela Aston Villa telah mencetak 20 gol yang berasal dari sundulan, unggul lima gol dari semua pemain yang membela klub Big Four.

5. Ross Barkley yang membela Everton mencetak dua gol dalam dua pertandingan pertama Premier League, dua-duanya dicetak dari luar kotak penalti.

6. Odion Ighalo mencetak gol lebih banyak dari pemain yang memperkuat tim penghuni empat besar sepanjang tahun 2015 dengan 17 gol.

7. Everton menuai 2-2 ketika menghadapi Watford dan ini merupakan hasil imbang ketiga yang didapatnya dalam tiga musim terakhir secara berturut-turut.

8. Andre Ayew hanya butuh 29 menit untuk mencetak gol perdananya di Premier League, bandingkan dengan 599 menit ketika dia bermaksud melakukan hal yang sama ketika ada di Ligue 1.

9. Bersama Naismith, Bafetimbi Gomis adalah pemain yang selalu mencetak gol ketika tim mereka menghadapi Arsenal, Chelsea, Manchester City dan Manchester United dalam dua tahun terakhir.

Sumber: Opta

Baca Juga:

Sergio Romero Disiapkan untuk Gantikan David de Gea

Berikan Pujian, Van Gaal Ragu De Gea Bertahan di MU

MU Pecundangi Barcelona di ICC 2015

Persaingan Juara Liga Inggris

Video Populer

Foto Populer