Sukses


Van Gaal Beri Sinyal Turunkan Schweinsteiger Sejak Menit Awal

Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United, Louis van Gaal, memberikan sinyal akan menurunkan Bastian Schweinsteiger sebagai pemain starter kontra Newcastle United di Old Trafford, Sabtu (22/8/2015) malam WIB.

MU sudah menjalani dua pertandingan di Premier League 2015-2016 saat menang 1-0 atas Tottenham Hostpur dan Aston Villa. Mereka juga berhasil meraih kemenangan telak 3-1 atas Club Brugge di leg pertama babak play-off Liga Champions, Kamis (27/8/2015) dini hari WIB. Menjadi menarik, pada ketiga pertandingan tersebut Schweinsteiger selalu menjadi cadangan lantaran Van Gaal lebih senang menduetkan Michael Carrick dengan Morgan Schneiderlin.

Akan tetapi ketika ditanya MUTV di Aon Training Complex, soal menurunkan Schweinsteiger sebagai pemain starter melawan The Magpies, Van Gaal tak membantah hal tersebut akan dilakukannya.

"Ya, tentu saja. Ini hanya soal masalah waktu dan mungkin itu akan terjadi besok. Anda tak pernah tahu, Saya pikir dia bisa lebih baik karena ketika Anda tidak cukup fit, maka sulit menunjukkan kemampuan tertinggi Anda," kata Van Gaal seperti dikutip laman resmi MU.

"Tapi saya pikir itu hanya masalah waktu dan kami harus mencari solusi dalam merotasi kapten kedua kami, Michael Carrick dengan Schweinsteiger. Hal itu solusi yang bagus karena kami bisa meluangkan mereka berdua untuk momen yang besar," jelas Van Gaal.

Sumber: Manchester United

Baca juga:

Thomas Muller Tertawakan Rumor Hengkang ke MU

Pertahankan Gotze dan Muller, Bayern Batal Gaet De Bruyne

Rayu Muller, MU Tawarkan Gaji Rp 21 Milliar Per Bulan?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer