Sukses


Wawancara Jurgen Klopp: Liverpool Butuh Waktu, Bukan Serbuk Ajaib

Bola.com, Jakarta - (Jurgen Klopp](2347659 "Jurgen Klopp") tak bisa menjanjikan banyak hal di awal kepemimpinannya di Liverpool. Pelatih berkebangsaan Jerman itu menyebut The Reds membutuhkan waktu untuk kembali menjadi klub yang disegani di Inggris.

Jurgen Klopp ditunjuk sebagai pelatih baru Liverpool pada 8 Oktober 2015. Pelatih berusia 48 tahun itu menandatangani kontrak berdurasi tiga musim. Klopp didaulat sebagai pengganti Brendan Rodgers, yang diipecat akibat serangkaian hasil buruk.

Nilai kontrak mantan arsitek Borussia Dortmund itu mencapai mencapai 15 juta poundsterling (Rp 285 miliar). Dengan demikian, Klopp akan menerima bayaran sebesar 5 juta poundsterling (Rp 102 miliar).

Nominal itu akan meningkat menjadi 7 juta poundsterling (Rp 144 miliar). Dengan syarat, Klopp mampu membawa Liverpool tampil sebagai juara Premier League.

Klopp melakoni laga pertamanya dengan bertandang ke markas Tottenham Hotspur, Stadion White Hart Lane, Sabtu (17/10/2015) malam WIB. The Reds hanya mampu bermain imbang tanpa gol.

Klopp kembali gagal mempersembahkan kemenangan bagi Liverpool saat menghadapi Rubin Kazan di Anfield pada ajang Liga Europa tengah pekan lalu. Liverpool hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Rubin Kazan, yang bermain dengan sepuluh orang sejak babak pertama.

Meski belum mampu mempersembahkan kemenangan di dua laga awalnya, Klopp tak panik. Liverpool disebutnya membutuhkan waktu untuk kembali menjadi salah satu klub yang disegani di tanah Inggris. Klopp  menilai proses perubahan membutuhkan waktu dan tak bisa dilakukan secara instan.

1. Apa komentar Anda mengenai jabatan baru ini?

- Saya sangat senang dengan tantangan yang menanti kami di depan. Saya harus mulai mengimpementasikan ide-ide kami dan mencari cara untuk nekerja bersama tim ini.

2. Apa tanggapan Anda mengenai skuat Liverpool saat ini?

- Tim ini berisi para pemain yang memiliki talenta luar biasa. Masih banyak hal yang bisa kami lakukan karena musim masih sangat panjang.

3. Liverpool saat ini menghuni posisi kesepuluh papan klasemen sementara Premier League 2015 - 2016. Apa tanggapan Anda?

- Kemenangan memang penting. Tapi, yang terpenting adalah bagaimana Anda menang dan cara bermain Anda. Saya percaya kepada sebuah filosofi permainan yang emosional, Cepat, dan kuat.

4. Filosofi permainan seperti apa yang Liverpool butuhkan?

- Sangat penting memiliki filosifi bermain yang merefleksikan mentalitas pribadi Anda. Filosofi itu harus merefleksikan klub dan memberi Anda jalur yang helas untuk diikuti.

5. Apa tanggapan Anda mengenai suporter setia Liverpool?

Liverpool memiliki suporter yang luar biasa. Anfield adalah stadion dengam atmosfer sangat bagus. Saya ingin membangun hubungan yang baik dengan fans dan memerikan kenangan indah bagi mereka. Semoga saja kita dapat memberikan dukungan satu sama lain.

6. Apakah aspek teknis menjadi masalah utama Liverpool musim ini?

- Saya harus mengajari mereka aspek teknis? Mereka sudah megetahuinya. Kami hanya harus bersatu dan menunjukkannya. Kami tak butuh serbuk ajaib, yang dengan sekali tabur membuat Anda menjadi hebat dala bermainsepak bola.

7. Mayoritas pemain Anda mengalami cedera. Bagaimana Anda menemukan solusi permasalahan tersebut?

- Kami harya harus menciptakan situasi di mana kami mengatasinya. Para oemain ini berlari untuk hidup mereka sendiri. Tak ada yang perlu dikhawatirkan.

8. Bagaimana tanggapan Anda soal kualitas pemain muda Liverpool?

- Kami memiliki beberapa pemain bagus di bangku cadangan. Kami punya banyak pemain muda bertalenta. Anda lebih banyak memikirkan mereka dalam situasi seperti ini. Ini adalah kesempatan bagi para pemain Liverpool.

Sumber: lfc.com

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Baca Juga:

Pique Dihina Fans Spanyol

Legenda Real Madrid Kesal Fans Ejek Pique

Gerard Pique Asyik Dugem Pasca Dicemooh Fans Spanyol

Video Populer

Foto Populer