Sukses


Ditaklukkan Leicester City, Mourinho Salahkan Lini Serang Chelsea

Bola.com, Jakarta Chelsea takluk 1-2 di kandang Leicester City, King Power Stadium, Selasa (15/12/2015) dini hari WIB. Pelatih Jose Mourinho mengritik kinerja lini serang The Blues pada laga ini.

Leicester City unggul dua gol lebih dulu melalui aksi Jamie Vardy dan Riyad Mahrez. Chelsea hanya mampu membalas melalui gol Loic Remy pada menit ke-77. Ini menandai kekalahan kesembilan The Blues di ajang Premier League 2015 - 2016.

Meski kalah, Chelsea sebenarnya mendominasi penuh jalannya pertandingan. Premier League melansir bahwa The Blues memiliki 65 persen penguasaan bola dan 11 percobaan tembakan ke arah gawang. Sementara itu, Leicester memiliki lima peluang bersih.

"Kami memiliki masalah dengan sedikitnya jumlah gol yang diciptakan oleh para penyerang kami. Ketika kami membuat kesalahan di lini pertahanan, kami tak menciptakan cukup banyak gol," ujar Mourinho.

"Saya tak ingin fokus pada dua gol yang bersarang di gawang kami. Tim ini membayar kesalahan dari minimnya jumlah gol yang para penyerang kami ciptakan," pelatih berkebangsaan Portugal itu menambahkan.

Kekalahan ini semakin memperburuk posisi Chelsea di papan klasemen sementara Premier League. The Londoners menghuni posisi ke-16 berbekal 15 poin. Adapun, Leicester City berada di puncak klasemen dengan 35 angka.

Sumber: Chelsea

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer