Sukses


Hajar Manchester City, Leicester Terus Kejar Mimpi

Bola.com, Manchester - Gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, menilai timnya akan terus mengejar mimpi menjuarai Premier League 2015-16 setelah mengalahkan Manchester City 3-1, di Stadion Etihad, Sabtu (6/2/2016).

Kemenangan Leicester ditentukan gol Robert Huth pada menit ketiga, 60', serta Mahrez (48'). Raihan tiga angka itu membuat posisi Leicester kukuh di puncak klasemen sementara dengan poin 53 dari 25 laga, atau unggul enam angka dari City yang menempati peringkat kedua. 

Sepanjang pertandingan, menurut catatan Premier League, Leicester menciptakan tujuh peluang emas dari 12 percobaan, dengan penguasaan bola 34 persen. Adapun City melepaskan empat tembakan akurat dari 16 upaya.

"Kami meraih kemenangan yang hebat. Leicester masih memiliki banyak pertandingan, jadi kami sekarang tidak bisa berbicara mengenai gelar juara. Kami harus tetap melangkah ke depan," ungkap Mahrez seusai laga. 

Pada pertandingan berikutnya, Leicester akan menghadapi Arsenal di Emirates Stadium, Minggu (14/2/2016). Setelah itu, Mahrez dan kawan-kawan masih harus melawan Manchester United di Old Trafford pada 1 April mendatang dan Chelsea di Stadion Stamford Bridge, 15 Mei. 

"Kami akan berjuang untuk meraih gelar dan melihat apa yang bisa kami katakan. Kami tidak menyangka bisa menang 3-1. Jadi, kami akan tetap bermimpi dan melihat apa yang akan terjadi nanti," tambah gelandang asal Maroko tersebut.

Pendapat sama pun dikemukakan Huth. Dia berharap rekan-rekannya tidak terbuai dengan kemenangan atas skuat The Citizens agar dapat tetap fokus hingga akhir musim. 

"Semua tim di sekitar kami masih bermain di Liga Champions dan Liga Europa, sementara kami hanya fokus bermain di liga. Jadi, kami tidak ingin terlalu memikirkan hal itu (peluang menjuarai Premier League). Ini bisa dibicarakan pada hari lain. Kami sekarang hanya ingin berbicara mengenai laga berikutnya," tutur Huth. 

Sumber: BBC

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Inisialisasi Video

Video Populer

Foto Populer